Kemeriahan juga semakin terasa dengan program Suara Nusantara, yaitu kegiatan menarik yang dihadirkan berupa penampilan musisi lokal; band atau DJ, hingga beragam kegiatan creative workshop dan olahraga yang dilaksanakan pada tanggal 3 – 30 Agustus 2024.
Dalam program Suara Nusantara ini, Vue Palace, ARTOTEL Curated-Bandung menghadirkan Joggy Jokes Fun Run, Zen Harmony Yoga Class, Workshop perfume & knitting, Alunan Nuansa Lokal, dan acara besar Tiba-Tiba Datang. Peserta yang berpartisipasi ke dalam kegiatan-kegiatan tersebut, cukup membeli voucher/tiket keikutsertaannya melalui aplikasi Artotel Wanderlust.
Melengkapi keseluruhan program Gempita Nusantara, terdapat juga program Gaya Nusantara berupa merchandise ekslusif bernuansa Nusantara hasil kolaborasi dengan seniman lokal, Mohammad Taufiq atau yang dikenal dengan Emte.
Beberapa item yang tersedia antara lain t-shirts dan eco friendly notebook dengan hiasan gambar unik merepresentasikan Nusantara itu sendiri.
Dengan harga mulai dari Rp100.000 net, merchandise ekslusif ini dapat dibeli secara offline di merchandise corner Vue Palace, ARTOTEL Curated-Bandung, melalui aplikasi Artotel Wanderlust, maupun di beberapa platform e-commerce, seperti Tokopedia dan Shopee.
“Tentunya sebagai perusahaan manajemen operator asli dari Indonesia yang mengusung konsep lifestyle, kami dengan bangga menyajikan berbagai program menarik untuk memeriahkan hari Kemerdekaan Indonesia dan turut andil mempromosikan keragaman budaya Nusantara dengan menghadirkan program Gempita Nusantara ini, ujar Director of Marketing Communications Artotel Group, Yulia Maria dalam keterangan resminya.
Kata dia, Program ini mereka rancang sedemikian rupa agar para tamu yang menginap di hotel bisa memiliki pengalaman yang lengkap, tidak hanya sekedar menginap dan makan, namun mereka juga bisa mengikuti berbagai kegiatan menarik dan juga membeli beberapa item merchandise sebagai buah tangan.
“Ke depannya, program-program seperti ini akan kami lakukan secara berkelanjutan yang dikemas dengan tema-tema menarik lainnya,” tambah Yulia.
Sementara itu, General Manager Vue Palace ARTOTEL Curated-Bandung, Arief Pratama mengatakan, Pihaknya sangat antusias dengan inisiatif ini.
“Saya antusias, karena tidak hanya akan memberikan pengalaman unik bagi para tamu kami tetapi juga mendukung pelestarian budaya lokal,” ujarnya.