JABAR EKSPRES – Seorang pria berinisial DH (22) berhasil diamankan oleh jajaran Polisi Sektor (Polsek) Paseh, setelah diduga melakukan pembegalan dan pelecehan kepada seorang pelajar SMA.
Kejadian tersebut pun viral di media sosial, setelah diduga pelaku berhasil diamankan oleh warga yang mengetahui aksi tersebut.
Berdasarkan informasi kejadian tersebut terjadi di Kampung Cijengkol, Desa Cipaku, Kecamatan Paseh, Kabupaten Bandung, Jumat (16/8) sekitar pukul 11.45 WIB.
Kapolsek Paseh, Iptu Ahmad Nurdin membenarkan adanya pembegalan dan pelecehan yang terjadi. Pihaknya pun sudah berhasil mengamankan pelaku.
BACA JUGA:Kadisdik Bogor Tutup Mulut soal Kasus Pemerasan KPK Gadungan
“Betul kami amankan satu orang laki-laki diduga pelaku Pelecehan Seksual di lokasi,” ujarnya saat dikonfirmasi.
Ahmad menjelaskan, berdasarkan informasi dari korban, awal mula kejadian ini terjadi saat korban hendak pulang ke rumahnya, dan kebetulan melewati lokasi kejadian tersebut.
“Jadi pas korban lewat lokasi kejadian, tiba – tiba pelaku yang sedang berada di lokasi itu langsung menendang sepeda motor korban sehingga diduga korban terjatuh,” jelasnya.
Ahmad menambahkan, setelah korban terjatuh diduga pelaku ini pun langsung mencengkram baju korban.
BACA JUGA:Ketua DPRD Rudy Susmanto, Soroti Makna Kemerdekaan sebagai Cermin Keberagaman dan Persatuan
“Nah pada saat korban tergeletak di bawah, diduga pelaku ini langsung meraba payudara dan alat kelamin korban yang saat itu tergeletak,” ungkapnya.
Karena takut, korban pun pada saat itu langsung berteriak meminta tolong, dan tak lama berselang warga langsung mendatangi lokasi tempat kejadian.
Kemudian piket fungsi gabungan, menerima laporan dari linmas Kecamatan Paseh, bahwa telah diamankan satu laki-laku yang diduga pelaku cabul tersebut.
“Selanjutnya Piket Fungsi Polsek Paseh mengamankan diduga pelaku tersebut ke Polsek Paseh,” pungkasnya.