Rekomendasi 9 Destinasi Wisata Bandung Selatan Terbaru yang Wajib Dikunjungi di 2024

JABAR EKSPRES – Berikut ini merupakan daftar 9 destinasi wisata di Bandung Selatan yang tidak boleh kamu lewatkan.

Bandung Selatan terus berkembang dengan banyaknya tempat wisata menarik yang bisa kamu kunjungi.

Dengan demikian, tidaklah mengherankan kalau Bandung kerap menjadi target wisata orang-orang dari luar kota.

Dari pengalaman berkemah yang nyaman hingga destinasi alam yang menakjubkan, berikut adalah daftar 9 destinasi wisata di Bandung Selatan yang wajib kamu masukkan dalam daftar liburan kamu!

BACA JUGA: 10 Destinasi Wisata Glamping Terbaik di Bandung yang Wajib Dikunjungi

Glamping Leside Ranca Bali

Jika kamu mencari pengalaman glamping yang unik, Glamping Leside Ranca Bali adalah pilihan yang tepat. Terletak di tengah kebun teh yang indah, tempat ini menawarkan berbagai pilihan penginapan, termasuk glamping di tepi danau dan restoran berbentuk kapal besar, Finisi.

Tiket masuknya mulai dari Rp25.000 per orang, dengan biaya tambahan Rp75.000 jika ingin menikmati semua fasilitas di dalam area glamping. Selain itu, kamu juga bisa menikmati berbagai permainan keluarga dan menyewa perahu untuk berkeliling danau.

Jembatan Rengganis

Jembatan gantung Rengganis di Ciwidey adalah salah satu jembatan terpanjang di Jawa Barat dengan panjang 370 meter dan ketinggian 75 meter. Dikenal sebagai jembatan gantung terpanjang di Asia Tenggara, tempat ini menawarkan pemandangan yang spektakuler dan berbagai wahana permainan.

Tiket masuknya mulai dari Rp70.000, sudah termasuk akses ke Kawah Rengganis dan kereta gantung Sultan.

Ranca Upas

Ranca Upas adalah bumi perkemahan yang cocok bagi pecinta alam. Terletak di Jalan Raya Ciwidei Patenggang, tempat ini menawarkan kolam renang air panas, penangkaran rusa, dan berbagai aktivitas outdoor seperti flying fox dan archery.

Dengan tiket masuk mulai dari Rp20.000, kamu bisa menikmati keindahan alam dan fasilitas glamping yang nyaman. Ranca Upas juga menyediakan paket camping lengkap mulai dari Rp150.000.

Taman Langit Pangalengan

Taman Langit di Pangalengan menawarkan pemandangan 360 derajat yang menakjubkan dari atas bukit. Dengan tiket masuk Rp35.000 per orang, kamu bisa menikmati pemandangan indah dan fasilitas camping ground yang luas. Tempat ini cocok untuk menikmati matahari terbenam dan terbit, serta menawarkan berbagai aktivitas outdoor.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan