Selain pengangguran, kemiskinan, dan stunting, ketimpangan pemerataan pembangunan di wilayah pelosok Kabupaten Bandung Barat pun masih ada.
Salah satu kasus terbaru, seorang ibu hamil melahirkan ditengah jalan. Tepatnya di Desa Bojongsalam, Kecamatan Gununghalu, Bandung Barat.
Dirinya menilai sederet masalah ini mesti dicari solusi secepatnya. Kehadiran Pemerintah Daerah dan pemimpin harus dirasakan masyarakat.
Oleh karena itu dirinya bertekad membawa Bandung Barat menjadi daerah maju dan rakyatnya sejahtera tatkala menjabat kepala daerah.
“Saya ditugaskan partai untuk menuntaskan permasalahan ini, dengan cara mengambil lompatan-lompatan lebih tinggi. Enggak cuma terpaku pada satu cara atau hanya mengandalkan APBD. Kita harus kolaborasi dengan berbagai pihak termasuk pemerintah pusat,” tandasnya. (Wit)