Ketua DPRD Rudy Susmanto akan Tindak Lanjuti Keluhan Warga Soal Jalan Rusak di Cikeas Udik

JABAR EKSPRES – Warga Cikeas Udik, Kecamatan Gunung Putri, Kabupaten Bogor merasa kesal dengan jalan rusak yang tak kunjung diperbaiki.

Akhirnya para warga berinsiatif menanam pohon pisang di tengah jalan rusak itu, sebagai bentuk kekecewaan terhadap pemerintah.

Kemudian video jalan rusak yang ditanami pohon pisang itu viral di media sosial, Senin (1/7) kemarin.

Ketua DPRD Rudy Susmanto angkat bicara soal aksi warga yang menamam pohon pisang tersebut.

BACA JUGA:Viral! Merasa Iba dengan Indonesia, Hacker akan Pulihkan Data PDN

Kata Rudy, dirinya akan menindaklanjuti keluhan warga soal jalan rusak yang berlokasi di dua desa yakni desa Bojong Nangka dan Cikeas Udik.

“Kita akan lakukan koordinasi terlebih dahulu kepada Dinas terkait soal jalan tersebut. Kita akan komunikasikan segera,” ujarnya, Selasa (2/7).

Rudy Susmanto berjanji akan mendorong perbaikan jalan itu, jika jalan yang diprotes warga itu belum teranggarkan pada APBD Kabupaten Bogor.

BACA JUGA:Akui Kegagalan dalam Pemberantasan Korupsi, KPK: Ego Sektoral Masih Ada!

“Kita akan dorong di APBD 2025 jika memang belum teranggarkan sebelumnya,” ucapnya.

Politisi Partai Gerindra itu mengaku akan terus mendengar masukan dan melakukan perbaikan-perbaikan jalan utama yang dilalui oleh masyarakat.

“Kita akan dorong sesuai peraturan perundang-undangan yang berlaku. Kita ingin akses jalan warga Bogor lancar, sehingga perputaran ekonomi tidak terganggu oleh jalan yang rusak,” pungkasnya (SFR).

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan