17 Cara Bersyukur Agar Nikmat Bertambah dan Tidak Dicabut Allah

Berikut cara bersyukur ketika mendapat kelimpahan rezeki dari Allah bisa dilakukan dengan cara-cara sebagai berikut:

1. Bersyukur Dengan Menggunakan Hati

Mensyukuri nikmat termasuk rezeki dengan hati dilakukan dengan mengakui dan meyakini jika semua nikmat yang kita rasakan hanya semata-mata berasal dari Allah Subhanahu wa Ta’ala. Dan kita sebagai manusia hanya menjadi perantara sehingga segala sesuatu bisa terjadi atas kehendak-Nya. Dengan bersyukur dalam hati, kita akan merasakan ketulusan dari nikmat rezeki yang telah Allah Subhanahu Wa Ta’ala berikan termasuk nikmat iman, dan islam selama hidup.

2. Bersyukur Dengan Lisan

Seorang hamba yangbersyukur, maka lisannya akan senantiasa dipergunakan untuk dzikir serta mengucapkan Alhamdulillah. Semua itu dilakukan sebagai bentuk pujian atas nikmat yang sudah diberikan Allah Subhanahu wa Ta’ala. Selain itu, berbagi rezeki dan nikmat yang diberikan Allah pada orang lain juga menjadi bentuk dari rasa syukur serta pengakuan pada Allah. Ini semua dilakukan tidak untuk membanggakan diri sendiri dan menyebabkan rasa iri untuk orang lain.

Rasa syukur yang terucap dengan lisan dengan menyebutkan rezeki atau nikmat yang diberikan Allah kepada kita dengan lisan bias dilakukan yang terpenting jangan sampai orang lain menganggap kita Riya.

3. Mensyukuri Dengan Anggota Tubuh

Mensyukuri dengan anggota tubuh adalah melakukan banyak ketaatan pada Allah dan tidak memakai anggota tubuh untuk tujuan kemaksiatan. Mata hanya dipakai untuk melihat hal baik, telinga hanya dipakai untuk mendengar yang bermanfaat. Dan anggota tubuh yang lain hanya digunakan untuk beribadah pada Allah Subhanahu wa Ta’ala sekaligus menjalankan perkara yang sudah diwajibkan Allah dan menjadi sunnah Rasulullah.

Semua anggota tubuh yang sudah diberikan Allah hanya dipakai untuk menunjukkan ketaatan dan mempergunakan semua nikmat tersebut untuk melakukan amal shalih dan beribadah pada Allah Subhanahu wa Ta’ala.

4. Bersyukur Dengan Lidah

Mensyukuri nikmat Allah dengan lidah bisa dilakukan dengan cara memperbanyak ucapan Alhamdulillah dan wasysyukru lillah. Cara mensyukuri nikmat yang sudah Allah dengan lidah berikutnya adalah dengan tafakkur pada Allah Subhanahu Wa Ta’ala. Menguatkan pandangan mata batin jika Allah merupakan Sang Maha Pemberi nikmat itu. Selain itu kita juga harus senantiasa bersifat qana’ah yakni untuk urusan duniawi melihat ke bawah dan urusan agama melihat ke atas.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan