Update Kasus Vina Cirebon, 68 Saksi Diperiksa Polda Jabar

JABAR EKSPRES – Kepolisian Daerah Jawa Barat menyampaikan update terbaru pengungkapan kasus pembunuhan Vina dan Eky di Cirebon pada tahun 2016 silam.

Dalam kabar terbarunya, Polda Jabar melalui Kabid Humas Kombes Pol Jules Abraham Abast mengatakan bahwa tim penyidik kini telah memeriksa sebanyak 68 saksi termasuk para ahli.

“Sejauh ini penyidik Ditreskrimum Polda Jabar telah memeriksa lebih kurang 68 saksi dan meminta bantuan beberapa ahli,” ungkapnya, Selasa (11/6).

Pihaknya mengaku akan terus bekerja secara proposional. Sebab kata dia, kasus yang saat ini masih menjadi teka-teki, Polda Jabar telah mendapatkan asistensi khusus dari Mabes Polri.

“Minggu kemarin kami mendapat asistensi dari Bareskrim Polri dan Itwasum Polri dengan tujuan mengasistensi proses penyidikan agar berjalan secara prosedural, profesional, dan proporsionalitas. Selain itu, kami juga telah menerima kedatangan tim Kompolnas dan Komnas Ham bagian pengawasan eksternal dari luar institusi Polri yang turut mengawasi proses penanganan kasus Vina-Eky ini,” ungkapnya.

Agar kasus tuntas, Ia meminta bantuan kepada seluruh pihak khususnya masyarakat jika mengetahui adanya bukti baru dalam kasus Vina-Eki untuk menyampaikannya ke tim penyidik Polda Jabar.

“Kami akan berterima kasih dan senang hati menerima apabila ada informasi tambahan terkait keterangan saksi atau informasi lain yang berkaitan dengan kasus pembunuhan Vina-Eki ini. Dan kami juga mengucapkan terima kasih kepada para tokoh, ahli dan seluruh komponen bangsa yang terus memberikan perhatian dan dukungan terhadap kasus ini,” pungkasnya. (San).

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan