Rekomendasi Jajanan Kuliner Nikmat Harga Merakyat di Karawang, Bogor, dan sekitarnya

JABAR EKSPRES – Karawang selalu jadi pusat kuliner pedas dengan menu-menu inovatif. Jajanan di Karawang, Bogor, dan sekitarnya menawarkan banyak pilihan lezat dan terjangkau.

Mulai dari jajanan pedas ala Mami Endut, martabak telur mini Bang Rois, sate bohai Bang Kodri, hingga bubur Manado Dapur Mace.

Semua ini bisa menjadi pilihan tepat untuk menikmati kuliner dengan rasa yang khas dan menggoda. kehangatan dengan cita rasa kaya akan rempah yang siap menemani santap pagi atau sore Anda. Semua ini adalah pilihan yang tidak boleh dilewatkan saat menjelajahi kuliner khas di kawasan ini.

Baca artikel lainnya: 7 Hidden Gems Kuliner di Bandung, Rasa Bintang 5! Destinasi yang Wajib Dikunjungi

1. Mami Endut

Salah satu yang tak boleh dilewatkan adalah jajanan sehat ala Mami Endut. Dengan lebih dari 15 menu pedas yang menggiurkan, lapak ini selalu ramai pengunjung.

Mami Endut juga selalu menghadirkan inovasi dengan menu baru, salah satunya Miss Dasem, singkatan dari “manis, pedas, dan asam” dalam bahasa Sunda. Pilihan aneka isiannya sangat beragam, mulai dari bakso, siomay, tahu, aneka mie, seafood, hingga ceker ayam. Semua ini bisa dipadukan dengan bumbu pedas khas yang medok dan kental.

Dengan harga mulai dari Rp5.000-an, menu di sini sangat terjangkau. Meski murah, rasa yang ditawarkan tidak murahan. Perpaduan antara manis, pedas, dan asam memberikan sensasi yang berbeda di setiap gigitan.

2.Martabak Telur Mini Bang Rois

Selain jajanan pedas, martabak telur mini di gerobak Bang Rois juga patut dicoba. Meskipun ukurannya kecil, isiannya lengkap dan menggugah selera. Dengan harga mulai dari Rp13.000 untuk isian ayam, martabak ini menjadi favorit banyak orang, baik anak-anak maupun dewasa.

Martabak telur mini di sini dibuat dengan isian yang melimpah seperti telur, sosis, ayam, bakso, dan daun bawang yang pas membuat martabak ini menjadi camilan yang sempurna.

3. Sate Bohai Bang Kodri

Tidak ketinggalan, sate bohai di warung sate Bang Kodri juga harus dicicipi. Dengan potongan daging yang besar dan tebal, sate ini sangat mengenyangkan. Selain sate ayam, di sini juga tersedia sate kambing dan sop daging sapi.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan