Sendi-Atang Punya Chemistry Kuat Berjodoh di Pilkada Kota Bogor

JABAR EKSPRES – Bakal Calon Wali Kota (Bacawalkot) Bogor, Sendi Fardiansyah dengan Ketua DPD Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Atang Trisnanto membuka peluang berjodoh di Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024.

Hal itu terungkap usai keduanya bertemu di kantor DPD PKS Kota Bogor pada akhir pekan lalu. Terpantau, hubungan antar kedua figur tersebut kian akrab dan lengket.

Diketahui, Sendi Fardiansyah dan Atang Trisnanto sempat bertemu di Madinah saat sedang menjalankan Ibadah Umroh belum lama ini.

BACA JUGA: Digempur Isu Scam, Aplikasi MSL Makin Masiv Gelar event di Daerah

Pertemuan di tanah suci itu berujung lawatan Sendi Fardiansyah merapat ke Markas PKS guna melanjutkan silaturahmi sekaligus sebagai ajang pendekatan kepada partai pemenang di Pileg Kota Bogor 2024 tersebut.

Sendi Fardiansyah yang merupakan Ketua Umum Paguyuban Kreatif Aktif Berwawasan dan Inovatif (Kawani) Bogor itu, mengaku siap jika dirinya dijodohkan dengan Atang Trisnanto pada kontestasi Pilkada di November 2024 mendatang.

“Secara sosok saya sangat kagum dengan beliau (Atang), dengan kerendahan hati dan keramahan beliau. Dan secara penerimaan di tim pemenangan kami, semua menerima dengan baik apabila, tanpa bermaksud mendahului, bisa berpasangan dengan pak Atang,” ungkap Sendi kepada Jabar Ekspres dikutip Senin, 27 Mei 2024.

BACA JUGA: Update Harga Komoditi Pangan, Segala Jenis Kepokmas Naik

Sosok sekretaris pribadi Ibu Negara Iriana Jokowi ini menyebut, bahwa dirinya memiliki chemistry kuat dengan Atang Trisnanto yang memiliki kesamaan visi misi dalam memajukan Kota Bogor ke depan.

“Kita sudah sangat intens jalin komunikasi dengan pak Atang, terakhir kami ketemu Alhamdulillah sedang Umroh di Madinah.

Pak Atang secara pemikiran dan ide-ide saya kira banyak kesamaan dengan saya,” beber Sendi.

BACA JUGA: Bunga Bangkai di Kebun Raya Cibodas Mekar Sempurna Setinggi 3,4 Meter

Dalam ajang silaturahmi itu, Sendi Fardiansyah juga menyelipkan harapan agar PKS Kota Bogor dapat sama-sama bersinergi menyongsong Pilkada Kota Bogor ke depan.

“Dengan raihan 135.000 suara di Pileg Kota Bogor 2024 kemarin, saya tentu harapkan kita dapat berkolaborasi,” harap dia.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan