JABAR EKSPRES – Kecelakaan di Jalan Kolonel Masturi, tepat di depan Alam Wisata Cimahi (AWC), melibatkan sebuah truk pengangkut paving blok dengan mobil dan motor pada Senin, (27/5). Insiden ini menyebabkan pengemudi truk tewas di tempat. Diduga, kecelakaan tersebut dipicu oleh rem blong saat truk melintasi jalan yang menanjak.
Kapolres Kota Cimahi, AKBP Aldi Subartono, mengungkapkan saat dijumpai di Mapolres Kota Cimahi bahwa kecelakaan lalu lintas yang terjadi disebabkan oleh truk yang diduga mengalami rem blong hingga terguling.
“Jadi ketika mendapat laporan, kami langsung mengambil langkah-langkah. Untuk sementara kami mendapat informasi dari hasil olah TKP truk yang terguling itu remnya blong,” ucapnya pada wartawan.
AKBP Aldi mengatakan, saat ini akan terus dilakukan pengecekan terkait penyebab utama kecelakaan. Ia melanjutkan, untuk para korban telah dievakuasi ke RS Cibabat dan RS Mitra Kasih.
“Kita akan terus mengecek secara detail dan secara teliti terkait nanti penyebab utamanya apa. Kemudian untuk korban ini sudah di bawa ke rumah sakit RS Cibabat dan Mitra Kasih,” terangnya.
AKBP Aldi menuturkan, perlu adanya edukasi dan sosialisasi bagi para pelaku usaha yang menggunakan kendaraan besar. Hal ini penting untuk memastikan kelayakan penggunaan kendaraan tersebut guna meningkatkan keselamatan dan efisiensi operasional.
“Kalau kita lihat kontur jalan kesana atau kearah sini itukan memang turunan, artinya perlu sosialisasi kepada para pelaku usaha,” ujar AKBP Aldi.
“Khususnya mungkin truk dan bis yang misalnya tonasinya itu berlebihan, ini perlu edukasi,” sambungnya.
Tentunya, lanjut AKBP Aldi, pihaknya akan koordinasi dengan pihak-pihak terkait pembatasan kendaraan di ruas jalan tersebut.
“Karena tadi itu kenapa sampai misalnya remnya menjadi blong, ini perlu, apakah perawatan kendaraannya dan sebagainya ini perlu edukasi kepada para pelaku usaha,” paparnya.
“Termasuk nanti langkah-langkah pembatasan, ini juga perlu dikaji karena di situ kita lihat sudah sangat sering terjadi,” lanjutnya.
Dugaan sementara mengindikasikan terjadinya kecelakaan karena rem blong. Sebuah mobil Mitsubishi Grand Livina dan sepeda motor terlibat dalam tabrakan setelah truk menabrak pohon dan terguling.