CPNS 2024 akan Dibuka Juni, Ini Gambaran Formasi Lulusan D3 hingga Gaji, Tertinggi Rp9 Juta?

JABAR EKSPRES – Cek gambaran formasi CPNS tahun 2024 untuk lulusan D3 berikut ini.

Menurut Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Menpan RB) Abdullah Azwar Anas, pendaftaran seleksi calon aparatur sipil negara (CASN), yang mencakup calon pegawai negeri sipil (CPNS) dan pegawai pemerintah dengan perjanjian kerja (PPPK), direncanakan akan dibuka pada bulan Juni 2024.

Namun, Menteri Anas menegaskan bahwa jadwal pengumuman oleh instansi, proses pendaftaran, dan rekrutmen masih dapat berubah mengikuti perkembangan yang terjadi.

Di sisi lain, jika merujuk pada pengadaan CASN pada tahun 2023 sebelumnya, proses pendaftaran dilakukan secara online melalui portal Sistem Seleksi Calon Aparatur Sipil Negara (SSCASN) yang dikelola oleh Badan Kepegawaian Negara (BKN) di laman https://sscasn.bkn.go.id.

Lalu apa saja formasi CPNS 2024 untuk lulusan D3?

Informasi mengenai formasi CPNS 2024 lulusan D3 masih belum diumumkan secara resmi, seperti dikutip dari portal SSCASN BKN, belum memuat informasi formasi secara rinci untuk tahun 2024.

Namun, untuk memberikan gambaran, berdasarkan formasi CPNS tahun 2023 yang telah dibuka sebelumnya, terdapat beberapa instansi yang pernah membuka kesempatan bagi lulusan D3.

Perlu dicatat bahwa posisi lulusan D3 yang dibuka oleh instansi tertentu, bisa saja berbeda setiap tahunnya bergantung kebutuhan masing-masing instansi.

Berikut gambaran formasi CPNS lulusan D3 dari beberapa instansi:

1. Kejaksaan Agung RI

Jabatan : Petugas Barang Bukti

Pada tahun 2023, lulusan yang dibutuhkan adalah untuk D3 Ekonomi, D3 Manajemen, D3 Akuntansi, D3 Komputer, D3 Teknik Informatika, D3 Komunikasi, D3 Sekretari/Kesekretariatan, D3 Perpajakan, dan D3 Hubungan Masyarakat.

2. KPK

Jabatan : Terampil – Pranata Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi

Unit Kerja :

  • Unit penempatan di Sekjen KPK Deputi Bidang Pendidikan dan Peran Serta Masyarakat, Sekretariat Deputi Bidang Pendidikan dan Peran Serta Masyarakat
  • Unit penempatan di Sekjen KPK Deputi Bidang Penindakan dan Eksekusi, Sekretariat Deputi Bidang Penindakan dan Eksekusi
  • Unit penempatan di Sekjen KPK Deputi Bidang Koordinasi dan Supervisi, Sekretariat Deputi Bidang Koordinasi dan Supervisi
  • Unit penempatan di Sekjen KPK Deputi Bidang Informasi dan Data, Sekretariat Deputi Bidang Informasi dan Data
  • Unit penempatan di Sekjen KPK Pusat Perencanaan Strategis Pemberantasan Korupsi

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan