Sebanyak 835 Calon PPS Kota Bandung Bersiap Ikuti Seleksi Tulis

JABAR EKSPRES – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Bandung telah menuntaskan seleksi administrasi Panitia Pemungutan Suara (PPS). Hasilnya, 835 orang dinyatakan lolos.

Kini mereka akan bersiap untuk mengikuti tahapan seleksi berikutnya, yakni seleksi tertulis. Seleksi itu juga mirip dengan yang dilakukan terhadap calon Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) yaitu dengan Computer Assisted Test (CAT).

Jadwalnya akan digelar pada 17-18 Mei nanti. “Lokasi masih sama, di Kampus UIN Sunan Gunung Djati Bandung,” terang Ketua KPU Bandung Wenti Frihadianti.

BACA JUGA: Transportasi Publik di Kawasan di Cileunyi Semrawut, Dishub Kabupaten Bandung Klaim Upayakan Bangun Terminal Tipe A

Wenti melanjutkan, dalam proses seleksi administrasi itu juga ada peserta yang terpaksa tidak lolos. Jumlahnya 50 orang karena tidak memenuhi sejumlah persyaratan administrasi.

Nantinya, dari ratusan calon PPS itu akan diseleksi sampai tahap wawancara. Kebutuhannya adalah 3 orang tiap kelurahan.

Menurutnya, baik petugas PPS maupun PPK yang direkrut nantinya juga akan mendapat honor. Untuk ketua PPK dapat Rp 2,5 juta, anggota PPK Rp 2,2 juta. Sementara ketua PPS dapat Rp 1,5 juta dan anggota PPS dapat Rp 1,3 juta.

BACA JUGA: Kinerja Dishub Kabupaten Bandung Dinilai Jelek, Tak Berupaya Beri Layanan Terminal hingga Abaikan Menjamurnya Parkir Liar

Para anggota PPS ini cukup memiliki peran penting dalam pelaksanaan Pilkada 2024. Utamanya kelancaran pemilu di tingkat kelurahan. Mereka akan terlibat dari program sosialisasi hingga penghitungan suara di tingkat kelurahan.

Pendaftaran untuk anggota badan ad hoc di tingkat kelurahan itu dibuka sejak 02 Mei lalu. Pendaftaran sempat diperpanjang karena kuota belum terpenuhi.

Jumlah kuota yang belum terpenuhi juga tidak sedikit. Total ada 93 kelurahan di 29 kecamatan. Dari 93 kelurahan itu di antaranya, Kelurahan Ciroyom, Garuda, Cibadak, Batununggal, Jamika, hingga Pasir Endah.(son)

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan