Jadwal CPNS dan PPPK 2024 Ditargetkan Dibuka Juni 2024, Segini Jumlah Formasi yang Dibuka

JABAR EKSPRES – Info terbaru jadwal pembukaan CPNS dan PPPK 2024 dari Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB), berikut infonya.

Rencana pembukaan seleksi calon aparatur sipil negara (CASN) untuk calon pegawai negeri sipil (CPNS) dan pegawai pemerintah dengan perjanjian kerja (PPPK) ditargetkan akan dibuka pada bulan Juni atau Juli 2024.

“Untuk pelaksanaan seleksi CASN tahun 2024, rencananya akan dilaksanakan mulai Bulan Juni atau Juli setelah instansi menerima Surat Keputusan Menteri PANRB tentang penetapan kebutuhan/formasi pegawai ASN,” Ujar Menteri Abdullah Azwar Anas, Jumat (3/5/2024)  dikutip dari laman Kementerian PANRB.

Adapun untuk total persetujuan prinsip formasi tahun 2024 mencapai 1.289.824, dengan 427.650 formasi di instansi pusat dan 862.174 formasi di instansi daerah, termasuk talenta digital yang akan ditempatkan di Ibu Kota Nusantara (IKN) dan pemerintah daerah.

Instansi pemerintah akan berkoordinasi dengan BKN untuk pengumuman lowongan formasi dan persiapan seleksi tahun 2024.

BACA JUGA: Bawaslu akan Buka 18.557 Lowongan CPNS dan PPPK 2024, Ini Bocoran Formasinya!

Menteri Anas juga merinci bahwa pemenuhan SDM yang akan ditempatkan di IKN mencapai 71.643 formasi, terdiri dari 14.114 CPNS dan 57.529 PPPK.

Pengumuman mengenai waktu dan lokasi Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) diharapkan dapat dilakukan pada awal Juli, meskipun jadwal tersebut masih dinamis mengikuti perkembangan yang ada.

Berikut beberapa instansi yang telah mengumumkan jumlah formasi CPNS dan PPPK untuk rekrutmen tahun 2024 ini.

7 Instansi Sudah Umumkan Jumlah Formasi CPNS dan PPPK 2024

1. Bawaslu (Badan Pengawas Pemilu):

  • Total formasi: 18.557
  • CPNS: 1.984
  • PPPK: 16.573

2. Kementerian Sosial (Kemensos):

  • Total formasi: 40.839
  • CPNS: 266
  • PPPK: 40.573

BACA JUGA: CPNS dan PPPK Kemensos 2024, Ada 40.839 Formasi Bakal Dibuka, Apa Saja?

3. Kementerian Perhubungan (Kemenhub):

  • Total formasi: 18.017
  • CPNS: 1.391
  • PPPK: 16.626

4. Kementerian Kesehatan (Kemenkes):

  • Total formasi: 23.200
  • CPNS: 8.607
  • PPPK: 14.593

5. Kementerian Agama (Kemenag):

  • Total formasi: 110.553
  • CPNS: 20.772
  • PPPK: 89.781

6. Kementerian PUPR (Pembangunan Umum dan Perumahan Rakyat):

  • Total formasi: 26.319
  • CPNS: 6.388
  • PPPK: 19.931

7. Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek):

  • Total formasi: 40.541
  • CPNS: 15.462
  • PPPK: 25.079

 

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan