Mengenal Lebih Jauh Open House Lebaran: Ajang Silaturahmi dan Kebersamaan

JABAR EKSPRES – Di tengah perayaan Idulfitri yang kaya akan tradisi, salah satu yang tak kalah pentingnya adalah “open house”. Tak hanya terkenal dengan hidangan khas seperti opor ayam dan ketupat, Lebaran di Indonesia juga identik dengan tradisi open house yang dilakukan oleh berbagai kalangan masyarakat. Namun, apa sebenarnya makna di balik open house Lebaran ini?

Open house Lebaran tidak hanya menjadi agenda rutin di kalangan pejabat negara, tetapi juga di rumah-rumah masyarakat biasa. Sejumlah pejabat, termasuk Presiden Joko Widodo, membuka kediaman mereka untuk menyambut masyarakat umum di tengah suasana Idulfitri yang penuh berkah. Seperti yang diungkapkan oleh salah seorang staf Istana Merdeka, “Open house ini tidak ada undangan. Jadi, istana membuka pintu, beliau, presiden membuka pintu baik pejabat, para tokoh, masyarakat untuk silakan datang, diterima oleh beliau dalam rangka halal bi halal.”

Tak hanya menjadi ajang silaturahmi bagi kalangan elit, open house Lebaran juga menjadi momen yang dinanti-nantikan oleh masyarakat umum. Rumah-rumah sengaja menyiapkan hidangan lebih spesial dari biasanya, dengan toples-toples kue yang menghiasi meja. Namun, lebih dari sekadar makanan lezat, open house Lebaran memiliki makna yang lebih dalam.

Baca Juga: Link Ujian Kepekaan Google Form DISINI Gratis Tes Seberapa Peka Kamu

Menurut definisi dari laman Cambridge Dictionary, open house adalah hari di mana organisasi seperti sekolah, kampus, atau pabrik memperbolehkan anggota masyarakat untuk masuk dan melihat-lihat. Sedangkan menurut kamus Merriam Webster, open house adalah acara ramah tamah atau hiburan untuk semua pengunjung. Namun, dalam konteks Lebaran di Indonesia, open house memiliki arti yang lebih khas.

Open house Lebaran secara umum merupakan momen di mana pemilik rumah membuka pintu rumah mereka untuk menyambut siapa pun yang datang, tanpa memandang status sosial atau hubungan. Kunjungan biasanya dilakukan oleh keluarga, kerabat, teman, dan sahabat, sehingga menciptakan suasana kekeluargaan yang hangat di tengah perayaan Idulfitri.

Tradisi open house Lebaran juga memiliki makna yang lebih luas. Selain menjadi ajang silaturahmi dan berkumpul bersama, open house Lebaran memungkinkan perjumpaan dengan individu-individu yang tinggal di luar kota dan hanya dapat pulang kampung di hari raya. Hal ini membuat open house Lebaran menjadi momen yang istimewa bagi banyak orang, di mana mereka dapat saling bertukar cerita, berbagi kebahagiaan, dan mempererat tali persaudaraan.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan