JABAR EKSPRES – Pendaftaran Kartu Prakerja 2024 gelombang 66 sudah dibuka? Simak inilah besaran insentif jika lolos seleksi.
Manajemen Pelaksa Kartu Prakerja (PMO) akan segera membuka pendaftaran gelombang 66 dalam waktu dekat ini.
Perlu diketahui, pendaftar yang lolos seleksi gelombang 66 nantinya akan mendapatkan berbagai manfaat seperti peningkatan kompetensi dari pelatihan gratis dari program ini.
Tak hanya itu, peserta yang lolos dan mengikuti pelatihan hingga tuntas akan mendapatkan manfaat insentif dari pemerintah senilai Rp4,2 juta.
BACA JUGA: Ambil Saldo DANA Gratis dengan Klaim Link DANA Kaget 9 April 2024
Insentif tersebut tidak bisa dicairkan secara langsung, melainkan hanya Rp700 ribu yang bisa Anda cairkan ke rekening atau e-wallet.
Adapun insentif Kartu Prakerja Rp4,2 juta yang akan didapatkan oleh peserta sebagai berikut.
Besaran Insentif Kartu Prakerja
- Insentif Rp3,5 juta diberikan langsung di dashboard untuk membeli pelatihan dan tidak dapat dicairkan.
- Insentif Rp600.000 didapatkan pasca pelatihan.
- Insentif Rp100.000 didapatkan pasca pengisian survey evaluasi selama 2 kali.
Bagi Anda yang ingin mendapatkan insentif dari Kartu Prakerja 2024 gelombang 66, silakan penuhi syarat berikut ini.
Syarat Cairkan Insentif
- Pastikan Anda telah daftar dan gabung gelombang 66.
- Jika lolos seleksi, segera beli pelatihan pertama menggunakan saldo pelatihan.
- Selesaikan pelatihan yang ditandai dengan adanya sertifikat.
- Jika penerima Kartu Prakerja mengikuti lebih dari satu pelatihan, insentif biaya mencari kerja hanya diberikan pada saat penyelesaian pelatihan pertama.
- Tidak ada insentif untuk pelatihan kedua dan seterusnya.
- Telah memberikan ulasan (review) dan penilaian (rating) terhadap pelatihan di dashboard peserta.
- Telah berhasil menyambungkan nomor rekening bank atau e-wallet di akun situs Kartu Prakerja di prakerja.go.id.
- Nomor rekening bank atau e-wallet yang didaftarkan telah tervalidasi (menggunakan NIK yang sama dengan NIK terdaftar di Kartu Prakerja dan sudah KYC atau akun e-money sudah premium/upgrade) oleh bank/perusahaan e-money terkait.
BACA JUGA: Cara Klaim Saldo DANA Gratis dari Link DANA Kaget Terbaru 2024
Sebagai informasi tambahan, PMO akan segera membuka pendaftaran gelombang 66, yang diumumkan melalui media sosial Kartu Prakerja.