Review Lengkap Lenovo Yoga Slim 7i (14IMH9), Laptop OLED dengan Performa Gaming Maksimal

JABAR EKSPRES – Lenovo, sebagai salah satu produsen laptop terkemuka, terus berinovasi untuk memberikan solusi terbaik bagi konsumennya. Salah satu produk unggulan mereka adalah Lenovo Yoga Slim 7i (14IMH9), sebuah laptop yang menawarkan kombinasi sempurna antara desain yang elegan, performa yang handal, dan daya tahan baterai yang luar biasa.

Dalam artikel ini, kita akan membahas secara detail tentang spesifikasi, performa, dan keunggulan lainnya yang dimiliki oleh Lenovo Yoga Slim 7i (14IMH9).

Selain itu, kita juga akan mengulas bagaimana laptop ini mampu menjawab kebutuhan akan mobilitas dan performa tinggi dalam satu paket yang kompak dan menarik.

Jadi, simak terus ulasan lengkapnya untuk mengetahui mengapa Lenovo Yoga Slim 7i (14IMH9) layak menjadi pilihan utama Anda dalam mencari laptop yang ideal, kami rangkum melalui tayangan YouTube Jagat Review.

Spesifikasi Utama

Lenovo Yoga Slim 7i (14IMH9) memiliki layar OLED berukuran 14 inci dengan resolusi Full HD.

Keunggulan layarnya terletak pada daya tahan baterainya yang luar biasa, mencapai 18 jam, jauh lebih irit dibandingkan laptop OLED lainnya yang rata-rata hanya 10-15 jam.

Performa laptop ini didukung oleh prosesor Intel Core Ultra 7 yang menjadikannya kencang dan modern.

Performa dan Desain

Laptop ini juga dilengkapi dengan RAM LPDDR5x 16GB 7467 MHz, serta SSD 1 TB m.2 NVMe PCIe Gen 4, yang memberikan kecepatan dan kapasitas penyimpanan yang memadai.

BACA JUGA: Perbandingan Asus Zenbook Duo dan Lenovo Yoga Book 9i: Mana yang Lebih Cocok untuk Kamu?

Dengan berat hanya 1,43 kg dan ketebalan 1,49 cm, laptop ini sangat nyaman untuk dibawa-bawa.

Layar OLED yang Mengagumkan

Keistimewaan lain dari laptop ini adalah layarnya yang menggunakan panel OLED.

Meskipun resolusinya “hanya” Full HD, panel OLED ini memberikan gambar yang luar biasa cemerlang, dengan kecerahan maksimum 400 nits dan meliputi 100% DCI-P3 color gamut.

Selain itu, layar ini juga sudah mendukung Dolby Vision dan VESA DisplayHDR True Black 500, sehingga cocok untuk keperluan content creation maupun streaming film.

Performa Gaming dan AI

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan