JABAR EKSPRES – Jadwal imsak dan adzan shubuh pada hari Sabtu, 23 Maret 2024 menjadi salah satu pedoman bagi umat Muslim di Indonesia untuk mengetahui waktu sahur dan berbuka puasa pada saat bulan suci Ramadhan.
Jadwal imsak menjadi salah satu waktu untuk “Menahan” dari segala sesuatu yang dapat membatalkan puasa seperti menahan makan dan minum. Imsak biasanya dilakukan 10-15 menit sebelum adzan shubuh terdengar. Waktu Imsak juga menjadi tanda pengingat bahwa waktu shubuh akan segera tiba.
Baca Juga: Jadwal Imsak dan Adzan Shubuh Jakarta Sabtu, 23 Maret 2024
Sebagaimana dalam Hadist Riwayat Bukhari, Rasulullah SAW bersabda:
“Dari Zaid bin Tsabit Ra., ‘kami telah makan sahur bersama Nabi SAW. kemudian ia mendirikan sholat, aku berkata: berapakah lama jarak di antara adzan dan sahur? Ia mengatakan: berjarak kira-kira waktu membaca 50 ayat.” (HR. Bukhari)
Waktu Imsak juga bukan menjadi salah satu batasan untuk makan dan minum, bahkan Rasulullah SAW juga melakukan sahur pada saat berdekatan dengan adzan shubuh.
Sebagaimana dalam Hadist dari Abu Umamah, bersabda:
Adzan sholat shubuh di kumandangkan, sementara Umar masih memegang gelas. Beliau bertanya: “Bolehkah aku minum, Wahai Rasullah?” Beliau pun menjawab “Ya” Umar pun meminumnya. (Riwayat Ibn Jarir dengan sanad hasan)
Selain jadwal imsak ada pula jadwal adzan shubuh yang sebagaimana seluruh umat Muslim di dunia diwajibkan untuk melaksanakan ibadah sholat. Sholat menjadi salah satu tiang agama bagi umat Islam yang tidak boleh di lupakan apalagi di lalaikan.
Sebagaimana Firman-Nya dalam Quran Surat An-Nisa ayat 103:
اِنَّ الصَّلٰوةَ كَانَتْ عَلَى الْمُؤْمِنِيْنَ كِتٰبًا مَّوْقُوْتًا
Artinya: “Sungguh, Sholat itu adalah kewajiban yang ditentukan waktunya atas orang-orang yang beriman.” (QS.An-Nisa:103)
Baca Juga: Contoh Teks Khutbah Jumat Tentang Ramadhan Momentum Tumbuhkan Jiwa Kepedulian
Jadwal Imsak dan Adzan Shubuh Bandung Sabtu, 23 Maret 2024:
- Imsak pukul 04:29 WIB
- Shubuh pukul 04:39 WIB
- Dzuhur pukul 12:00 WIB
- Ashar pukul 15:11 WIB
- Maghrib pukul 18:06 WIB
- Isya pukul 19:10 WIB
Itulah jadwal imsak dan adzan shubuh Bandung pada hari Sabtu, 23 Maret 2024 dan semoga bermanfaat.