Stefano Beltrame Siap Kontribusi, Optimis Persib Gelar Juara di Liga 1

JABAR EKSPRES – Gelandang Persib Bandung, Stefano Beltrame mengaku tak sabar untuk segera mengarungi sisa kompetisi Liga 1 Indonesia 2023/2024. Kompetisi saat ini tengah memasuki masa jeda karena ajang Piala Asia 2023.

Beltrame mengatakan bahwa kondisi tim Persib sangat siap untuk menjalani sisa musim ini. Ia percaya bahwa timnya mampu bersaing dengan tim-tim lain untuk meraih gelar juara.

“Kami sangat siap menjalani sisa musim ini dan kami ingin dalam kondisi siap. Ini memang akan sulit dan berat, tetapi kami harus melakukannya dan berada dalam kondisi siap,” ungkap Beltrame dikutip Jabar Ekspres dari Antara News Jabar.

BACA JUGA: SAH! Jordan Henderson Akan Merapat ke Ajax Amsterdam

Beltrame mengatakan bahwa jeda kompetisi yang saat ini tengah berlangsung sangat bermanfaat baginya untuk lebih beradaptasi dengan tim Persib. Ia mengaku sebelumnya sempat kesulitan untuk menyatu dengan skuad yang sudah ada.

Beltrame juga mengaku senang dengan latihan peningkatan fisik yang diberikan oleh tim pelatih Persib. Ia merasa bahwa latihan tersebut sangat bermanfaat untuk meningkatkan performanya.

“Menurut saya, latihan seperti ini (berat) justru lebih bagus untuk saya. Saya juga banyak berlatih selama libur di Italia dan sekarang melanjutkannya di sini. Jadi program latihan ini lebih baik untuk saya supaya segera mencapai kondisi terbaik,” jelas Beltrame.

BACA JUGA: Indonesia vs Vietnam: Laga Hidup Mati untuk Lolos 16 Besar Piala Asia 2023

Stefano Beltrame, gelandang berusia 30 tahun yang didatangkan Persib Bandung pada bursa transfer paruh musim lalu, belum mampu memberikan kontribusi maksimal bagi timnya.

Stefano didatangkan Persib untuk menggantikan posisi Levy Madinda yang masa peminjamannya telah usai. Ia diharapkan dapat menjadi tambahan kekuatan bagi lini tengah Persib yang sebelumnya kerap dihuni oleh Dedi Kusnandar, Abdul Aziz, dan Beckham Putra Nugraha. (mg/Dede Nulhakim)

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan