2 Masinis Gugur dalam Kecelakaan KA Turangga vs KA Bandung Raya, Begini Dugaan Kronologi Penyebab Kecelakaan

JABAR EKSPRES – Berita duka di pagi ini pada pukul 06.30 terjadi kecelakaan KA Turangga vs KA Bandung Raya, dikabarkan 2 masinis gugur.

tragedi kecelakaan melibatkan Kereta Api Turangga dan Commuter Line Bandung Raya terjadi di Jalan Petak Haurpugur-Cicalengka, Kecamatan Cicalengka, Kabupaten Bandung. Kecelakaan ini mengejutkan karena menyebabkan dua masinis tewas dan satu kondektur tak sadarkan diri.

Korban tewas akibat benturan dan terjepit di antara gerbong yang bertabrakan. Selain masinis yang tewas, kecelakaan tersebut juga menyebabkan satu kondektur mengalami ketidak sadaran. Informasi terkait jumlah korban jiwa ini masih dalam proses konfirmasi resmi dari PT KAI Daop 2 Bandung dan instansi terkait.

Laporan awal menyebutkan bahwa kecelakaan terjadi pada jam 06.03 di kilometer 181+5/4 antara KA Turangga dari Surabaya Gubeng menuju Bandung dan KA Commuter Line 350 dari Padalarang menuju Cicalengka. Akibat kecelakaan tersebut, tiga gerbong Commuter Line anjlok, sedangkan delapan gerbong KA Turangga mengalami kecelakaan.

Baca Juga: Update Tabrakan KA Turangga dan KA Bandung Raya, Total 24 Luka-Luka dan 3 Orang Meninggal Dunia

Dalam foto dan video yang beredar, terlihat kereta-kereta tersebut mengalami kerusakan parah, dengan gerbong-gerbong yang remuk akibat benturan. Warga sekitar turut berdatangan untuk melihat kecelakaan tersebut dengan mata kepala sendiri.

Manajer Humas PT Kereta Api Indonesia (KAI) Daop 2 Bandung, Ayep Hanapi, membenarkan kejadian ini. Ia menyatakan bahwa kecelakaan terjadi pada pukul 06.30 WIB di petak jalan Cicalengka-Haurpuguh antara KA Turangga dengan KA lokal. Namun, Ayep Hanafi belum dapat memastikan adanya korban jiwa dalam kejadian tersebut.

“Hingga saat ini, masih belum dipastikan ada korban atau tidak,” ujar Ayep Hanafi. Dia menambahkan bahwa pihaknya sedang menuju lokasi kejadian untuk mendapatkan informasi lebih lanjut. Proses penyelidikan masih berlangsung untuk mengetahui penyebab pasti dari kecelakaan ini.

Dalam laporan resmi dari PT KAI Daop 2 Bandung, kecelakaan kereta ini terjadi di petak Jalan Haurpugur-Cicalengka Km 181+700 antara KA Commuter Line Bandung Raya 350 dengan Pib 65A Turangga. Kedua kereta bertabrakan pada pukul 06.30 WIB, menyebabkan kekacauan di jalur kereta api tersebut.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan