Tak hanya itu, kamu juga bisa menentukan nama hotspot dan kata sandi unik melalui Pengaturan > Koneksi > Hotspot Seluler dan Tethering > Konfigurasi. Dengan kata sandi unik, hanya mereka yang tahu sandinya yang bisa ikut terkoneksi.
Tips dan Trik
Walaupun hotspot sangat membantu, satu kelemahannya adalah konsumsi baterai yang cukup tinggi. Untuk mengatasi hal ini, Google memberikan saran:
– Isi daya ponsel saat menggunakan hotspot.
– Nonaktifkan hotspot setelah digunakan.
– Aktifkan opsi untuk menonaktifkan hotspot ketika tidak ada perangkat yang tersambung.
Dengan demikian, kamu bisa memaksimalkan manfaat hotspot tanpa perlu khawatir tentang baterai yang cepat habis.
Itulah berbagai cara yang seru dan mudah untuk menjadikan smartphone-mu sebagai hotspot. Selamat mencoba dan nikmati konektivitas tanpa batas!