Pesta Demokrasi 2024 Tengah Jadi Sorotan, FORPASI Harap Presiden Terpilih Nantinya Bisa Selesaikan Masalah Sampah

“Perhatian terhadap sampah khususnya dari Mas Gibran di Solo, sudah cukup jelas. Kedepannya masalah sampah perlu dilihat bukan hanya dari teknologi, tetapi juga menjadi sebuah gerakan yang dimulai dari tingkat rumah tangga,” ujarnya.

Sedangkan Gembong Primadjaja, sebagai Direktur Eksekutif Teknologi Nilai Tambah, Tim Pemenangan Nasional Ganjar-Mahfud, menyampaikan bahwa saat menjadi Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo memiliki berbagai program dalam mengatasi masalah sampah.

“Ini adalah isu penting karena turut memengaruhi kesehatan warga, termasuk juga stunting/tengkes. Pengelolaan sampah yang baik merupakan investasi masa depan dan jika terpilih, pemerintahan Ganjar akan meminta masukan dari para ahli dan publik untuk menemukan solusi terbaik,” ucapnya.

BACA JUGA: Debat Capres 2024: Pertarungan Visi, Misi, dan Program Kerja

Sebagai penutup acara, Hadohoan juga menyampaikan bahwa sesungguhnya, secara gagasan, sudah terdapat kepedulian mengenai dari seluruh calon presiden mengenai isu sampah.

“Kita yakin bahwa isu ini sudah dianggap penting, namun kami mengharapkan secara konkrit, siapapun yang terpilih, bisa membawa isu ini menuju titik penyelesaian yang menyeluruh. Mari kita kawal bersama,” pungkasnya. ***

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan