JABAR EKSPRES – Bentrok antar pelajar di Kota Bogor yang diwarnai aksi tawuran kembali terjadi di wilayah Kota Bogor, tepatnya di Jalan Sholeh Iskandar (Sholis), Kecamatan Tanah Sareal pada Selasa, 12 Desember 2023 malam.
Detik-detik kejadian tersebut sempat terekam oleh kamera amatir salah satu warga di sekitar lokasi kejadian dan beredar luas di sosial media. Dalam video berdurasi 29 detik itu, terlihat segerombolan pengendara motor yang tengah bentrok, sontak warga yang merekam momen itu berteriak histeris.
Peristiwa itu dibenarkan oleh Kapolresta Bogor Kota, Kombes Pol Bismo Teguh Prakoso. Ia menyebut, jajarannya telah berhasil mengamankan satu orang pelaku dan berjanji akan mengembangkan kasus tersebut.
“Untuk pelaku satu orang sudah kita amankan. Segera kita kembangkan ke pelaku yang lain,” singkat Bismo saat dihubungi pada Rabu, 13 Desember 2023.
BACA JUGA: Buka Tutup di Jalan Cadas Pangeran, Ada Apa?
Sementara itu, Kapolsek Tanah Sareal, Kompol Ariani menuturkan, kejadian itu terjadi sekitar pukul 20.10 WIB, di mana melibatkan antar dua kelompok pelajar dari dua sekolah swasta tingkat SMA sederajat di Kota Bogor.
“Ya, semalam ada tawuran, SMK Borcess 2 dan SMA PGRI 1 Bogor. Dipatroli mereka langsung pada lari kocar-kacir, (Masih) menggunakan seragam sekolah putih abu-abu,” katanya.
Ariani menjelaskan, bentrok bermula saat kelompok SMK Borcess 2 yang berjumlah sekitar 30 orang konvoi menggunakan sepeda motor dari arah Yasmin mengarah ke arah Kemang, Jalan Sholis berpapasan dengan kelompok SMA PGRI 1 Bogor di kawasan Gang Walet, Kelurahan Cibadak, Kecamatan Tanah Sareal.
“Kelompok SMA PGRI 1 Bogor berjumlah sekitar 20 orang yang keluar dari Gang Walet menggunakan kendaraan roda dua yang dengan sengaja menabrakkan terhadap rombongan Borcess. Kemudian, perpecahan terjadi,” jelasnya.
BACA JUGA: Sedang Nyenyak Tertidur, Pemuda di Sukabumi Ini Diamuk ODGJ
Saat itu, mereka langsung melakukan aksi tawuran hingga meresahkan warga setempat dan pengendara yang sedang melintas.
Insiden itu diketahui petugas Satlantas yang sedang berpatroli dan langsung membubarkan aksi tawuran di Jalan Sholis tersebut hingga mengejar para pelajar.
“Didapati 1 orang terduga pelaku tawuran, kemudian dilakukan pengecekan di sekitar lokasi dan didapati sajam jenis Samurai yang diduga milik antara kedua rombongan,” sebutnya.