Manjakan Para Pecinta Fashion Muslim, Fashion Show Exhibition Road to Sedasa Hadir di Bandung

JABAR EKSPRES – Gelaran Fashion Show Exhibition Road to Sedasa kini kembali hadir meramaikan trend fashion tanah air. Tahun ini, mengusung tema “Recovery Journey” gelaran ini diselenggarakan di Intercontinental Hotel Dago Pakar Bandung.

Project Leader Sedasa, Rya Baraba mengatakan, Road to Sedasa merupakan serangkaian event exhibition dan fashion muslim Indonesia dengan merangkul para designer dan brand lokal untuk bersatu dalam satu kegiatan demi membangkitkan kembali daya beli para pecinta fashion Indonesia.

Baca Juga: Semarak Masyarakat Mengikuti Ronda Sore Alfamart

“Road to Sedasa menjadi jembatan untuk event Sedasa yang akan kembali digelar dimusim pertama tahun 2024 sebagai wadah para designer untuk mempresentasikan koleksi hari raya para brand dan designer yang terlibat,” ujar Rya Baraba pada saat konferensi pers di Foye Ballroom Intercontinental Hotel Dago Pakar Bandung, Senin (23/10).

Selain itu, event ini juga, tambah Rya, menjadi media promosi Sedasa untuk mengajak para industri kreatif yang ingin ikut terlibat dalam event Sedasa 2024 yang akan datang.

“Sedasa memiliki timeline fashion jangka panjang yang akan mencoba membuat show regular di berbagai daerah yang memiliki potential buyers,” imbuhnya.

Pada kesempatan ini, ada 9 brand fashion muslim yang ikut serta dalam event tersebut. Brand-brand tersebut adalah Sroja, Aurakay, Rya Baraba, Agoest Hanggono, Masya, Armila Syar’i, NHA Mirranda, Shkata Indonesia, dan Ritz Syar’i.

Baca Juga: Produk Unggulan Kabupaten Bandung Ditargetkan Tembus Pasar Malaysia

Rencananya, pada 2024 mendatang, Sedasa akan ikut serta meramaikan pagelaran fashion event di Time Square, New York, dan melakukan sesi photoshoot, serta mempromosikan designer dan brand yang terlibat untuk naik tayang di Time Square New York.

“Harapannya, Sedasa dengan teman-teman nanti bisa tampil di Times Square New York, semoga impian kami bisa terwujud,” pungkas Rya. (*/a1)

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan