Geger! Warga Temukan Tukang Service Shockbreaker di Ciamis Tewas Membusuk

JABAR EKSPRES – Seorang pria yang belakangan diketahui bekerja sebagai service shockbreaker ditemukan sudah tak bernyawa di dalam bengkelnya, di Jalan Jenderal Sudirman, Kabupaten Ciamis Jawa Barat. Wahyu (64) warga Kecamatan Panjalu, Kabupaten Ciamis ini ditemukan ditemukan warga sudah tewas membusuk pada Rabu, 18 Oktober 2023.

Idah (35) tetangga korban, mengaku dia mencium bau busuk menyegat dari arah bengkel. Karena curiga, dia langsung melapor ke suami dan warga sekitar.

BACA JUGA: Gegara Hal ini, Pria Paruh Baya di Depok Tewas Dicekik Tetangga!

“Awalnya saya mencium bau busuk yang menyengat dari dalam bengkel. Kemudian saya lapor ke suami dan warga yang lain,” katanya.

Ketika pintu bengkel tersebut dibuka, kata dia, ditemukan korban sudah tidak bernyawa dengan posisi badan telungkup.

“Setelah diketahui, kemudian warga yang lain langsung lapor polisi,”

Tetangga korban yang lain, Pipit (27) mengaku mengetahui sosok Wahyu. Korban sering makan di warung nasi miliknya.

“Saya tahu Wahyu itu orang Panjalu yang ngontrak kurang dari setahunan di sini,” ucapnya.

Pengakuan Pipit, korban tidak menunjukkan gelagat yang aneh. Bahkan terlihat sehat bugar.

“Namun yang saya tahu dari keluhan setiap mau makan tidak suka pedas karena keluhan sakit lambung,” katanya.

BACA JUGA: Pria Berusia 61 Tahun Ditemukan Tewas dalam Keadaan Lidah Menjulur di Depok

Terpisah, KBO Reskrim Polres Ciamis Ipda Ateng Budiyono membenarkan adanya temuan mayat yang berprofesi senagai tukang servis Shockbreaker tersebut.

“Memang jasadnya sudah bau namun belum diketahui berapa hari meninggalnya. Saat ini masih proses penyelidikan mengenai penyebab meninggalnya,” kata Ipda Ateng. (CEP)

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan