20 Tahun Lamanya Hidup Sebatang Kara di Rumah Terbengkalai, Nenek Guritno Akhirnya Dibawa Dinsos Kabupaten Bandung

JABAR EKSPRES – Ibu Guritno (70) lansia yang tinggal sebatang kara di Komplek Sukamenak Indah, Desa Sayati, Kecamatan Margahayu, Kabupaten Bandung, akhirnya dibawa oleh Dinas Sosial (Dinsos) Kabupaten Bandung, Senin (1/10/2023).

Setelah hampir 20 tahun hidup di rumah yang penuh dengan semak belukar, akhirnya Dinsos berhasil membawa Ibu Guritno dan mendobrak rumahnya atas izin keluarga.

Kabid Rehabilitasi Sosial Dinas Sosial (Dinsos) Kabupaten Bandung, Rahmatullah Mukti Prabowo mengatakan Ibu Guritno ini akan langsung dibawa ke Rumah Sakit Jiwa di Cisarua.

BACA JUGA: Pilkades Memanas, Salah Satu Cakades di Nanjungmekar Bandung Dapat Surat Aduan Dugaan Terindikasi KKN

“Jadi karena diperkirakan ibu ada gangguan kejiwaan, kita Dinsos tangani ke Rumah Sakit Jiwa di Cisarua. Itu dalam pengawasan kami,” ujar Rahmatullah saat ditemui di Lokasi.

Rahmatullah menjelaskan, dibawanya Ibu Guritno ke RSJ juga atas seizin keluarga.

“Nanti setelah ada hasilnya dari rumah sakit jiwa baru kita pikirkan solusi selanjutnya dengan keluarga. Ini juga dibawa ke rumah sakit jiwa sudah seizin keluarga,” katanya.

Setelah dari RSJ, Rahmatullah memastikan pengawasan terhadap Ibu Guritno.

“Nanti seperti apa, kita bicarakan kembali. Yang penting sekarang ibu tidak sendiri, menerima layanan rujukan dulu ke rumah sakit jiwa,” tuturnya.

Adapun untuk kondisi rumah yang terbengkalai, pihaknya pun sudah melakukan koordinasi dengan kecamatan dan lingkungan sekitar.

“Untuk rumah sendiri sementara kita koordinasi dengan kecamatan dan lingkungan. Pertama, keamanannya nanti dibantu oleh keamanan wilayah. Kedua kebersihan dan lain-lainnya kecamatan akan kerja bakti supaya ini bisa lebih rapi. Bukan hanya yang mengganggu yang punya rumah, tapi mengganggu warga sekitar juga,” pungkasnya.

Writer: AgiEditor: Tiara Disa Pratiwi

Tinggalkan Balasan