Inilah Koin Harga Rp351 Miliar, Apakah Ada di Indonesia? Cek Sekarang

JABAR EKSPRES – Tahukah ada salah satu koin termahal yang ada di dunia dan harganya diperkirakan mencapai $23 juta atau jika dirupiahkan Rp351 miliar lebih.

Koin harga Rp351 miliar tersebut dibuat selama 16 bulan oleh para pengrajin perusahaan East India Company.

Dibuat dengan lebih dari 6.426 berlian dan 4kg emas, koin tersebut dirilis sebagai bentuk penghormatan terhadap mendiang Ratu Elizabeth II dan dianggap sebagai salah satu koin yang memiliki nilai jual tinggi sepanjang masa. Akan tetapi koin tersebut bukanlah alat pembayaran yang resmi di Inggris.

Diameternya mencapai 9,6 inci, ukuran tersebut lebih besar dari bola basket aturan NBA. Di bagian tengah koin beratnya lebih dari 2 poin serta memperlihatkan gambar Ratu Elizabeth II dan gambar kebajikan seperti keberanian, keadilan, dan kebenaran. Selain itu ada juga potret seniman Ian Rank-Broadley, Arnold Machin, Mary Gillick, dan Raphael Maklouf. dan di sisi belakang koin bagian tengah ada potret Jody Clark.

Baca Juga: Bisa Dapat Rp100 Ribu Saldo DANA Gratis

“Mahkota ini dibuat dengan tangan dengan cermat: berliannya dipotong dengan susah payah dan ditempatkan satu per satu agar pas dengan desainnya, sementara dua pengaturan berbeda digunakan untuk mencerminkan kain British Union Jack yang mengalir,” kata East India Company melansir dari laman news.sky.

East India Company telah ada sejak tahun 1600, ketika Ratu Elizabeth I menganugerahkannya perlindungan kerajaan, mengizinkannya untuk berdagang secara eksklusif  kopi, teh, rempah-rempah, dan barang-barang mewah lainnya dari Timur.

Perusahaan tersebut telah beroperasi hampir 300 tahun sebelum akhirnya dibubarkan di tahun 1874. Kemudian pada tahun 2005 pengusaha kelahiran India Sanjiv Mehta mendapatkan hak atas nama tersebut, sebelum meluncurkannya kembali sebagai merek gaya hidup pada tahun 2010.

Baca Juga: Bukan Koin, Tapi Saldo DANA Klaim Sekarang Rp200 Ribu

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan