BRI Antarkan Dua UMKM Pameran di New York Now Summer Market 2023

JABAREKSPRES – Berkat pembinaan yang dilakukan PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk atau BRI berhasil menghantarkan dua UMKM binaan untuk mengikuti pameran Now Summer Market 2023 yang merupakan event Dagang Internasional ternama di Kota New York (NY).

Direktur Bisnis Kecil & Menengah BRI Amam Sukriyanto mengatakan, keberadaan UMKM memiliki peranan sangat penting dalam menjaga pertumbuhan perekonomian.

Peran ini menjadikan BRI untuk selalu memberikan support bagi keberadaan UMKM agar memiliki bisnis yang berkembang.

‘’UMKM harus mengembangkan bisnis agar naik kelas dan dapat memperluas ke pasar global,’’ ujar Aman dalam keterangannya.

Menurut Aman, dua UMKM yang mengikuti pameran di New York tersebut merupakan binaan dri BRI.

Oameran yang diselenggarakan di Jacob K. Javits Convention Center itu menampilkan La Vida Home Indonesia dan Sunandsand yang menampilkan produk kerajinan tangan.

Menurut Aman, keduanya merupaka UMKM binaan BRI yang terpilih berdasarkan hasil kurasi oleh kurator Jennifer Isaacson dari Amerika Serikat.

‘’Kedua UMKM ini akhirnya terpilih kurator dari 11 peserta yang mengikuti program pengembangan dalam bentuk pelatihan selama dua bulan.’’ Ujar Aman.

Keberhasilan UMKM yang mengikuti pameran bergengsi ini, merupakan wujud suport BRI dalam mendorong  para pelaku pasar dan memperluas potensi pasar.

Kegiatan ini juga merupakan hasil kolaborasi dangan KJRI New York yang memberikan dukungan agar UMKM indonesia dapat menembus ke Pasar Global.

BRI juga memberikan pendampingan kepada UMKM agar mampu membuat produk sesuai dengan standar global yang menharuskan memiliki kualitas tinggi.

Untik diketahui La Vida Home Indonesia didirikan olej Nanik Salvia pada 2013 silam. Dia membuat aneka kerajinan karena terinspirasi dengan kekayaan Indonesia.

Di tangan Nanik, peralatan dapur menjadi unik dan menarik dengan memberikan sentuhan motif khas Indonesia. Seperti Kawung dan Megamendung.

Sementara itu produk UMKM dengan brand Sunandsand menampilkan produk kerajinan yang terbuat dari kerang, agel, lontar dan rotan.

Kerajinan yang didirikan oleh Rafika ini mempunya ciri khas unik asli Indonesia dengan perpaduan desain kontemporer.

”BRI akan selalu memberikan dalam bentuk penyaluran modal usaha dalam bentuk kredit bagi para pelaku UMKM yang berkelanjutan,” pungkas Aman. (**)

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan