Japan Travel Fair 2023 Kembali Hadir!

JABAR EKSPRES – Penasaran dengan pesona jepang yang memikat? Japan national tourism organization (jnto) siap memenuhi hasrat petualangan anda melalui japan travel fair 2023 di kota kasablanka, jakarta, pada tanggal 25-27 agustus 2023.

Event yang di tunggu-tunggu japan travel fair 2023 ini hadir dengan semangat baru, mengusung tema musim gugur dan musim dingin yang bakal menginspirasi dan mengundang anda untuk menjelajahi pelbagai penawaran menarik.

Tidak hanya sekadar mencakup tiket pesawat murah, tetapi juga paket wisata menggiurkan dan fasilitas pendukung perjalanan yang akan membuat pengalaman anda lebih istimewa.

Merayakan momen spesial kedua di tahun ini, japan travel fair 2023 kali ini menghadirkan nuansa berbeda yang lebih menggoda.

Dengan tema musim gugur dan musim dingin, acara ini mengajak anda merasakan pesona jepang dalam suasana yang berbeda. Dari dedaunan berubah warna hingga salju yang menutupi keindahan alamnya.

Baca juga : Siap-siap K-Lovers Merapat! Korea Culture And Travel Festival 2023, Banyak Promo liburannya!!

Yang membuat japan travel fair semakin menarik adalah kehadiran puluhan travel agent terkemuka dan lima maskapai penerbangan terpercaya all nippon airways, cathay pacific, garuda indonesia, japan airlines, dan philippine airlines.

Anda akan berkesempatan untuk berinteraksi langsung dengan mereka serta menjelajahi penawaran unik dari setiap destinasi di jepang.

Jangan lewatkan serangkaian acara menarik yang telah di siapkan untuk anda!!

Ikuti talkshow seru bersama travel blogger, dapatkan informasi terbaru tentang destinasi jepang langsung dari sumbernya. Saksikan keindahan tarian dan budaya tradisional yang khas. Selain itu, ada beragam kegiatan menarik yang bisa anda ikuti:

  • Jadilah bagian dari aktivitas “stamp rally” dan berkesempatan memenangkan tiket gratis ke jepang yang di sediakan oleh maskapai mitra japan travel fair.
  • Ikuti kuis berhadiah di panggung utama dan menangkan tiket universal studios japan (usj) serta lucky bag senilai 20.000 jpy (sekitar 2 juta rupiah) dari lumine.
  • Dapatkan hadiah istimewa berupa shopping voucher hingga 10.000 jpy (sekitar 1 juta rupiah) dari lumine tokyo dan tiket wisata di area osaka dari “have fun in kansai” dengan pembelian produk wisata.
  • Kunjungi jnto booth untuk menemukan berbagai informasi menarik tentang destinasi-destinasi jepang yang mungkin belum anda kenal.

Tinggalkan Balasan