Spesifikasi Huawei MatePad 11.5 dan Harganya

JABAR EKSPRES- HUAWEI kembali memperkenalkan produk terbaru dari lini tabletnya, yaitu MatePad 11.5. Tablet ini diluncurkan dengan harga Rp5.499.000 di Indonesia dan siap bersaing di kelas entry-level namun memiliki performa sebagaimana tablet flagship.

Selama periode penjualan perdana dari tanggal 25 Agustus hingga 10 September 2023, harga tersebut juga termasuk aksesori pendukung produktivitas seperti Keyboard, Stylus, dan Bluetooth Mouse.

Mengenai spesifikasinya, HUAWEI MatePad 11.5 menghadirkan perpaduan perangkat keras dan perangkat lunak yang jarang ditemukan di kelasnya.

Dengan sistem operasi HarmonyOS 3.1, tablet ini memberikan kinerja mirip PC dengan aplikasi WPS Office. Pengguna dapat mengolah data, mulai dari Word hingga PowerPoint, dengan kemudahan fitur seperti di laptop. Tablet ini juga dapat membuka hingga 20 tab file secara bersamaan.

Baca juga: Siap-Siap Guys, Oppo Find N3 Flip Meluncur Akhir Bulan Ini! Penasaran dengan Spesifikasinya?

Tablet ini juga mendukung berbagai fitur Smart Office, termasuk One-Step File Preview dan SuperHub. Bagi yang suka multitasking, fitur Multi-Window memungkinkan layar terbagi menjadi empat jendela aplikasi.

Kinerja handal ini didukung oleh prosesor octa-core dari Qualcomm, yaitu Snapdragon 7 Gen 1, dengan RAM 8 GB, sehingga tidak hanya aplikasi produktivitas, tetapi juga aplikasi hiburan dapat berjalan dengan lancar.

Tidak hanya dalam hal performa, HUAWEI MatePad 11.5 juga menawarkan konektivitas nirkabel super cepat Wi-Fi 6. Ini memungkinkan tablet untuk streaming video berkualitas HD, panggilan video yang jernih, dan mengunduh dokumen besar tanpa hambatan

Tablet ini memiliki baterai besar 7.700 mAh yang dapat bertahan hingga 37 hari dalam mode standby. Pengisian dayanya pun efisien dengan teknologi fast charging 20W.

Baca juga: Harga dan Spesifikasi Samsung Odyssey G9, Ternyata Fiturnya Semakin Canggih untuk Main Game

Bagi yang tertarik, HUAWEI MatePad 11.5 dapat diperoleh secara online di HUAWEI Official Store di berbagai platform e-commerce terkemuka. Penawaran ini juga berlaku untuk pembelian langsung di HUAWEI Authorized Experience Store atau Erafone terdekat.

Untuk memudahkan kepemilikan tablet ini, Huawei juga menyediakan program tukar tambah.

Selain aksesori, pelanggan yang membeli selama periode penjualan perdana juga akan mendapatkan keuntungan menarik lainnya, termasuk langganan WeTV VIP dan Huawei Cloud dengan penyimpanan masing-masing 50 GB selama satu bulan.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan