Ditetapkan Jadi KLB, Hasil Uji Lab Keracunan Massal di Cimahi Bakal Keluar Besok

JABAR EKSPRES  – Laboratorium Kesehatan Daerah Provinsi Jawa Barat (Labkesda Jabar) mengatakan telah menerima sampel makanan dari kasus kejadian luar biasa (KLB) pada keracunan massal di Cimahi  beberapa waktu lalu. Kepala Labkesda Jabar, Ryan Bayusantika mengatakan hasil uji lab terhadap sampel makanan tersebut diperkirakan akan keluar pada Kamis (27/7) besok.

“Betul sudah diterima (sampel makanannya), dan sedang diperiksa. Insyallah besok hasil laboratoriumnya,” ujarnya melalui pesan singkat saat dikonfirmasi, Rabu (26/7)

Ryan mengatakan, proses pemeriksaan terhadap sampel makanan tersebut meliputi dari sisi mikrobiologi lingkungan.

BACA JUGA: Bojan Hodak Resmi Jadi Pelatih Baru Persib, Teddy Tjahjono Berharap Bangkit Buru Target Awal

“Jadi kikroorganisme yang mungkin tumbuh di makanan atau minuman tersebut,” ucapnya.

Selain itu beberapa kandungan zat kimia juga, Ryan menuturkan tak luput dari proses pemeriksaan pihaknya.

“Kemudian zat-zat kimia yang mungkin mengkontaminasi makanan atau minuman tersebut,” imbuhnya

BACA JUGA; Breaking News! Gantikan Luis Milla, Bojan Hodak Resmi Ditunjuk Persib Sebagai Pelatih

Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Cimahi telah mengeluarkan status kejadian Luar biasa (KLB) terhadap kasus keracunan massal pada acara reses anggota DPRD Cimahi itu.

Hal itu dikeluarkan menyusul laporan banyaknya korban yang dilarikan ke rumah sakit. Sebanyak 325 korban dikabarkan mengalami keracunan setelah menghadiri kegiatan reses anggota DPRD di Kelurahan Padasuk, Kota Cimahi

“Berdasarkan data yang kami terima ada 326 yang terdampak, dengan yang dirawat inap ada 198 orang, sementara sisanya rawat jalan,” ucap Kepala Bidang Pencegahan dan Pengendalian Penyakit (P2P) Dinkes Cimahi Dwihadi Isnalini.

(San).

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan