Menyeimbangkan Kolesterol dalam Tubuh
Seperti yang telah disebutkan sebelumnya, kandungan lemak tak jenuh dalam ikan shisamo sangat baik untuk kesehatan tubuh. Kandungan omega-3 yang tinggi dalam ikan ini mampu menyeimbangkan kadar kolesterol dengan mengurangi penumpukan plak di arteri jantung.
Menjaga Sistem Saraf yang Optimal
Ternyata, ikan shisamo juga memiliki manfaat bagi sistem saraf, Moms. Hal ini karena kandungan kalsium yang tinggi di dalamnya. Dengan mengonsumsi ikan ini, sistem saraf Si Kecil akan terjaga dengan baik.
Resep Lezat: Ikan Shisamo Goreng yang Menggoda Selera
Selain video Cipung yang viral, Moms dan Si Kecil juga dapat menikmati ikan shisamo dengan cara menggorengnya sendiri. Berikut adalah resep praktis ikan shisamo goreng dengan cita rasa yang gurih dan lezat.
Bahan-bahan yang diperlukan:
– 1 bungkus ikan shisamo/capelin/ikan telur omega3/ikan kecil-kecil
– 1 buah jeruk nipis
– Garam secukupnya
Bahan Adonan Basah:
– 1 butir telur
– 1 sendok teh saus tiram
– 1/2 sendok teh bubuk bawang putih
– 1/2 sendok teh garam
Bahan Adonan Celup Kering:
– 3 sendok makan tepung Keto
– Lada secukupnya
Minyak sayur secukupnya, untuk menggoreng
Cara membuatnya:
- Cuci ikan shisamo, lalu rendam dengan perasan air jeruk nipis dan garam secukupnya.
- Rendam ikan selama 15 menit, kemudian tiriskan dengan air bersih dan sisihkan.
- Siapkan adonan celupan basah dengan mencampurkan telur, saus tiram, bubuk bawang putih, dan garam. Aduk merata.
- Siapkan adonan celupan kering dengan mencampurkan tepung Keto dan bubuk lada. Aduk rata.
- Celupkan ikan shisamo ke dalam adonan celupan basah, pastikan seluruh ikan terlapisi dengan baik.
- Kemudian, gulingkan ikan ke dalam adonan celupan kering, pastikan tepungnya merata dan menempel dengan baik pada ikan.
- Tepuk-tepukkan ikan yang telah dibalut tepung, lalu sisihkan dalam sebuah wadah.
- Panaskan minyak dalam wajan dengan api sedang, lalu goreng ikan hingga berwarna kecoklatan.
- Setelah matang, angkat dan tiriskan.
Cara Membeli Ikan Shisamo yang Berkualitas
Bagi Moms yang ingin mencoba ikan shisamo ini, sebenarnya dapat membelinya secara online, lho! Namun, untuk mendapatkan ikan yang segar dan berkualitas, sebaiknya carilah toko atau penjual yang berlokasi dekat dengan rumah. Jika lokasinya cukup jauh, Moms dapat memesan melalui jasa kurir ojek online yang dapat meng antar pesanan dalam waktu satu hari. Harga ikan shisamo juga bervariasi, mulai dari Rp55.999 hingga Rp85.000.