JABAR EKSPRES – Sebuah Postingan di media sosial kini tengah viral, yang memperlihatkan rekaman video seorang berpakaian seragam polisi mengendarai motor. Polisi tersebut sedang mencoba melakukan ujian praktek untuk mendapatkan Surat Ijin Mengemudi. Yang membuat viral adalah keterangan dalam video tersebut yang menyebutkan bahwa sebanyak 6 orang Kapolsek gagal lulus dalam ujian SIM.
Video yang diambil dari media sosial Facebook dengan nama akun Ricky Antho tersebut menuliskan keterangan bahwa lokasi pengambilan video tersebut di Sragen Jawa Tengah. Hal ini berarti 6 polisi yang gagal lulus ujian SIM tersebut merupakan Kapolsek diwilayah tersebut.
“malu ah!! 6 kapolsek ikut ujian praktik KIM tidak ada satupun yang lulus (emoticon ketawa)” Tulisan yang tersemat dalam video tersebut.
Pemilik akun tersebut menceritakan, kejadian memalukan itu bermula ketika Kapolres ingin mengukur kemampuan enam anak buahnya, yakni para Kapolsek yang ada dilokasi tersebut. Dengan memberikan tantangan berupa mencoba ujian praktek untuk mendapatkan SIM, dengan cara berkendara zig-zag.
Baca juga : Catat Sekarang! Syarat Bikin Surat Izin Mengemudi (SIM) Terbaru
Bahkan Kapolres juga mengiming-imingi hadiah berupa uang satu ikat senilai Rp1 juta untuk yang berhasil melalui jalur zig-zag tersebut tanpa menurunkan kakinya. Ternyata dari 6 orang Kapolsek tersebut tidak ada satupun yang berhasil menyelesaikan tantangan.
“Survei membuktikan, praktek ujian SIM memang tak semudah yang dibayangkan. Kejadian ini benar adanya di wilayah Sragen. Bahkan anggota polisi yang mencobanya. Kapolsek sendiri yang melakukan ujian praktiknya. Dari 6 kapolsek yang mengikuti tidak ada satupun yang lolos & lulus melaluinya,” tulis pemilik akun.
“Padahal kapolres sendiri membrikan tantangan 1 juta rupiah bagi yang bisa lulus mlalui ujian prakteknya itu. Nyatanya tikda ada satupun Kapolsek yang yang berjaya menaklukkan rintangan yang ada,” sambungnya.
Baca juga : Alasan Kenapa Bikin SIM Harus Punya Sertifikat Mengemudi Terlebih Dahulu
“Jadi sekali lagi setujukah jika ujian praktek untuk SIM dikaji ulang, agar para pengendara bisa terdorong untuk melakukan pembuatan SIM yang tidak memberatkan smua orang?” tanya dia dalam postingannya.