Viral Video ‘Lu Punya Duit Lu Punya Kuasa’ hingga Parodi Netizen, Jadi Lucu!

JABAREKSPRES – Terbongkar! Ini adalah sumber atau video asli dari sound ‘Lu Punya Duit Lu Punya Kuasa’ yang telah banyak di parodi kan oleh berbagai orang, mulai dari TikTokers hingga selebriti.

Ternyata, sound ‘Lu Punya Duit Lu Punya Kuasa’ ini bukan berasal dari video asli di TikTok. Lalu, dari mana asalnya?

Seperti tak ada habisnya, aplikasi TikTok selalu menghadirkan hal-hal unik dan baru setiap harinya.

Salah satunya adalah sound ‘Lu Punya Duit Lu Punya Kuasa’ ini.

Banyak orang membuat parodi dengan sound dan gaya dari pembicara asli sound tersebut, yang membuat orang penasaran tentang sumber video yang disebut-sebut sebagai “obrolan daging” tersebut.

Beberapa selebriti seperti Ardit Erwanda, Keisha Levronka, Ananta Rispo, dan banyak TikTokers lainnya turut meramaikan parodi sound ini.

Setelah diselidiki, ternyata sound tersebut berasal dari podcast di YouTube oleh Ardan Achsya yang berjudul “Tentang Manusia dan Akalnya – Bayem Sore”.

BACA JUGA: Viral! Lirik Lagu Loneliness – Putri Ariani ‘Yu Brik Ma Hart’

Potongan video Lu Punya Duit Lu Punya Kuasa dari podcast Bayem Sore itu kemudian diunggah kembali oleh akun TikTok @mr.azer, yang kemudian menjadi viral dan banyak di parodi kan.

Video yang dipotong dari obrolan tersebut baru menjadi viral sekarang, meskipun video aslinya telah diunggah 11 bulan yang lalu.

Dengan adanya “tren” obrolan daging ini, banyak orang membuat parodi dengan kreativitas dan gaya mereka sendiri, yang membuatnya lucu dan menghibur untuk ditonton.

Banyak netizen mengatakan bahwa sound tersebut terdengar seperti obrolan antara mahasiswa lama yang tidak kunjung lulus.

Begini percakapan yang terekam dalam cuplikan video ‘Lu Punya Duit Lu Punya Kuasa’ yang di parodi kan oleh banyak orang.

”Pemikiran gua ya. Lu punya duit, lu punya kuasa.

(okeh)

Tapi buat gua engga nyet.

Gua ga punya. Ibaratnya gua ga bermateri, lawan orang yang bermateri.

Bisa jadi ga menang soal pemikiran.

(Soal pemikiran)

Udah tenang lu, ga usah mikirin cuan ama gua, taii,”

Tinggalkan Balasan