JABAR EKSPRES- Manchester United saat ini sedang dalam proses ‘takeover’ untuk diambil alih oleh Sheikh Jassim yang merupakan konglomerat dari Qatar.
Sheikh Jassim sendiri saat ini sudah hampir deal untuk proses akusisi Setan Merah ke tangan investor Qatar.
Saat ini proses akuisisi memang masih alot dan belum menemui kata sepakat setelah Sheikh Jassim akhirnya memberikan tawaran yang jauh lebih tinggi.
Baca Juga:Viral! Anjing Hidup Dilempar dan Jadi Makanan Buaya, Netizen GeramPengen Dapet Motor? Yuk Kumpulin Uang Kuno Rp1000 Sekarang Juga
Sejak akhir tahun 2022 kemarin, MU resmi dijual. Keluarga Glazer membuka diri kepada investor baru untuk menggantikan mereka sebagai pemilik saham terbanyak di Manchester United.
Beberapa rumor menyebutkan jika proses pembelian ini akan memakan waktu sekitar 8-12 jam ke depan.
Ia menyebut bahwa Sheikh Jassim Al-Thani akan menjadi pengganti Keluarga Glazer selaku pemilik Manchester United.
“Takeover Qatar adalah sesuatu yang sudah lama kita nantikan. Saya mendengar bahwa proses ini sudah hampir selesai, mungkin dalam hitungan hari atau bahkan dalam hitungan jam proses itu akan selesai,” ujar Ferdinand.
Proses Pembelian
Untuk proses pembelian dan akusisi saat ini memang masih belum menemukan tanda-tanda terbaru.
Artinya keluarga Glazer dan investor asal Qatar tersebut masih belum mau memberikan informasi apapun ke awak media.
Pasalnya bursa transfer sudah dibuka dan mereka ingin segera bekerja di Manchester United untuk mempersiapkan musim 2023/2024 dengan sebaik mungkin.
