JABAR EKSPRES – Harta kekayaan Menteri Pertanian (Mentan) RI, Syahrul Yasin Limpo menjadi sorotan usai diduga terlibat korupsi dan tindak pidana pencucian uang (TPPU)
Seperti diketahui bahwa baru-baru ini nama Syahrul Yasin Limpo disebut-sebut terlibat kasus korupsi dan TPPU.
Bahkan Syahrul Yasin Limpo dikabarkan sudah ditetapkan sebagai tersangka kasus dugaan korupsi dan TPPU tersebut oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).
BACA JUGA: Syahrul Yasin Limpo Enggan Buka Suara Soal Dugaan Korupsi: Saya Tidak Mengerti Itu!
Adapun dugaan korupsi yang dilakukan oleh politikus Partai NasDem itu yakni menerima gratifikasi hingga melakukan pencucian uang.
Atas adanya dugaan korupsi tersebut, harta kekayaan Syahrul Yasin Limpo disoroti.
Berdasarkan data resmi dari dalam Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN), dikutip JabarEkspres.com dari elhkpn.kpk.go.id pada Kamis, 15 Juni 2023, berikut ini adalah rinciaj harta kekayaan Syahrul Yasin Limpo.
Harta Kekayaan Syahrul Yasin Limpo
Total harta kekayaan sebesar Rp20.058.042.532 atau Rp20 miliar.
1. Tanah dan bangunan
Harta kekayan berupa tanah dan bangunan sebanyak 16 bidang yang tersebar di Gowa dan Makassar.
Harta tidak bergerak milik Syahrul Yasin Limpo itu senilai Rp11.314.255.150.
2. Harta berupa alat transportasi
– Mobil Toyota Alphard tahun 2004 seharga Rp350 juta
– Mobil Mercedez Benz tahun 2004 senilai Rp250 juta
– Mobil Suzuki APV tahun 2004 seharga Rp50 juta
– Mobil Sedan Mitsubishi Galant tahun 2000 seharga Rp90 juta
– Mobil Toyota Kijang Innova tahun 2014 senilai Rp200 juta
– Mobil Jeep Cherooke tahun 2011 senilai Rp500 juta.
Sehingga harta bergerak milik Syahrul Yasin Limpo mencapai Rp1.475.000.000 atau Rp1,47 miliar.
3. Harta bergerak lainnya sejumlah Rp1.149.970.000.
4. Harta berupa kas dan setara kas senilai Rp6.118.817.382.
Sehingga jumlah keseluruham harta milik Syahrul Yasin Limpo berjumlah Rp Rp 20.058.042.532.
Sebelumnya, Plt Deputi Penindakan KPK Asep Guntur mengatakan bahwa kasus yang melibatkan Mentan Syahrul Yasin Limpo masih dalam tahap penyelidikan.
Namun beredar kabar bahwa terkait dugaan kasus tersebut sudah naik ke penyidikan.
Sementara itu, Kepala Bagian Pemberitaan KPK, Ali Fikri mengaku telah meminta keterangan sejumlah pihak terkait penyelidikan dugaan korupsi di Kementerian Pertanian (Kementan).