Josh Homme Vokalis Queens of the Stone Age Didiagnosis Menderita Kanker

JABAR EKSPRES- Josh Homme, vokalis band rock Queens of the Stone Age, mengungkapkan bahwa ia didiagnosis menderita kanker dan telah menjalani operasi.

Dalam sebuah wawancara dengan Revolver yang dikutip dari Music News pada Selasa (13/6), Josh Homme, yang kini berusia 50 tahun, mengungkapkan bahwa Josh Homme didiagnosa dengan kanker pada tahun lalu dan saat ini sedang dalam proses pemulihan setelah berhasil menjalani operasi untuk mengangkat kanker dalam tubuhnya.

“Dalam situasi ini, saya sangat bersyukur bahwa saya bisa melewati semuanya, dan saya akan melihatnya sebagai sesuatu yang kacau, tetapi pada akhirnya membuat saya menjadi lebih baik,” kata Josh Homme.

Josh Homme juga mengakui bahwa ia lebih memilih untuk terus bermusik daripada menjalani terapi untuk membantu melewati masa sulit tersebut. Selama beberapa tahun terakhir, ia telah menjalani berbagai terapi, tetapi akhirnya ia menyadari bahwa musiklah yang dapat membantu dirinya.

“Saya tidak memiliki masalah dengan terapi, tetapi saya memilih untuk bermain musik sebagai gantinya. Selama beberapa tahun terakhir, saya telah menjalani banyak terapi, tetapi pada akhirnya, saya menyadari cara untuk melaluinya dan maju dengan keyakinan saya – musik,” ujar Homme.

Selain berjuang melawan penyakit kanker, Josh Homme juga berusaha untuk mendapatkan hak asuh ketiga anaknya dan menghadapi kehilangan dua teman dekatnya yang meninggal tahun lalu, yaitu Mark Lanegan dan drummer band Foo Fighters, Taylor Hawkins.

“Dalam duka, kesalahan, kematian, dan kondisi fisik yang saya hadapi – meskipun semuanya telah terjadi dan menghancurkan kehidupan saya yang dulu – potongan-potongan itu bisa saya bangun menjadi sebuah kapal yang akan segera berlayar. Saya akan berlayar menuju kehidupan baru dari setiap potongan itu,” ungkap Homme.

Queens of the Stone Age dijadwalkan tampil di panggung Other Stage pada festival musik terkenal, Glastonbury Festival, pada tanggal 25 Juni mendatang.

Tinggalkan Balasan