JABAR EKSPRES – Banyak anak yang merasa bosan dengan rutinitas belajar di sekolah. Maka ajaklah mereka untuk refreshing ke Playground tempat bermain anak yang seru di Bandung agar pikiran mereka kembali menjadi rileks.
Selain mengunjungi tempat wisata di Bandung, playground sebagai tempat bermain anak juga bisa menjadi pilihan yang tepat untuk mengisi liburan. Di sana, anak-anak dapat bermain sambil belajar hal-hal baru.
Bandung tidak hanya terkenal dengan kuliner yang kaya, tetapi juga memiliki tempat bermain atau playground untuk anak.
Orang tua dapat mengunjungi taman bermain, baik yang berada di luar ruangan maupun di dalam ruangan, sebagai tujuan wisata yang ramah bagi anak-anak usia pra-sekolah atau balita.
Keberadaan playground tempat bermain anak pun mudah ditemukan di Bandung. Meskipun demikian, penting untuk memastikan bahwa area bermain di sana memang aman dan layak untuk si kecil.
BACA JUGA: Wisata Mini Mania Lembang, Keliling Dunia dengan Harga Tiket Murah dan Fasilitas Wah
8 Rekomendasi PlayGround Tempat Bermain Anak di Bandung
Berikut adalah rekomendasi playground tempat bermain anak di bandung yang menwarkan berbagai wahana permainan hiburan dan edukatif:
Lollipops Playland and Café
Rekomendasi pertama playground tempat bermain anak adalah Lollipops Playland and Café. Anda dapat mengajak anak untuk melompat-lompat tinggi di Lollipops Playland and Café. Tempat tersebut memiliki area yang luas dan dilengkapi dengan berbagai wahana, seperti Pipe Climbing, Wall Climbing, Ninja Wrior, dan perosotan.
Ada juga kafe yang disediakan bagi orang tua yang menunggu anak-anak bermain.
Alamat Lollipops Playland and Café: Taman Kiara Artha Park, Jalan Banten, Kebonwaru, Kecamatan Batununggal, Kota Bandung, Jawa Barat.
Jam operasional Lollipops Playland and Café: 10.00-21.00 WIB Senin-Jumat dan 09.00-22.00 WIB Sabtu-Minggu
Harga tiket Lollipops Playland and Café: Rp100 ribu
Kidzoona
Playground tempat bermain anak bernama Kidzoona Bandung memiliki dua lokasi, yaitu di mal 23 Paskal dan mal Paris van Java (PVJ). Kedua tempat tersebut memiliki konsep yang serupa.