Baterai dan Fitur
Kedua ponsel ini memiliki spesifikasi baterai yang sama, yaitu menggunakan baterai berkapasitas 5000 mAh yang diklaim tahan lama sepanjang hari.
Keduanya juga dilengkapi dengan fitur pengisian cepat 45W. S23 Ultra dan S22 Ultra juga mendukung reverse charging tanpa kabel dengan daya 4,5W.
Namun, ada perbedaan dalam fitur pengisian daya nirkabel. Galaxy S22 Ultra dapat menerima daya lebih tinggi daripada S23 Ultra.
S22 Ultra mendukung pengisian daya nirkabel hingga 15W, sedangkan S23 Ultra hanya mendukung hingga 10W.
Selain itu, fitur WiFi dan Bluetooth yang tersedia juga berbeda. Samsung S23 Ultra mendukung Bluetooth 5.3 dan dapat terhubung ke WiFi 7.
Sedangkan Samsung S22 Ultra hanya mendukung Bluetooth 5.2 dan WiFi 6e.
Harga
Perbedaan terakhir antara seri S23 Ultra dan Galaxy S22 Ultra adalah harga. Saat diluncurkan, Samsung S23 Ultra dijual dengan harga mulai dari Rp19,9 jutaan.
Sedangkan Galaxy S22 Ultra diluncurkan dengan harga lebih rendah, mulai dari Rp17,9 jutaan di Indonesia.
Namun, saat ini harga S22 Ultra telah turun menjadi mulai dari Rp 14,9 jutaan.
Dengan melihat perbandingan di atas, terdapat beberapa perbedaan antara Samsung S23 Ultra dan Samsung S22 Ultra.
Baca juga : Daftar HP Samsung M Series yang di Dukung Jaringan 5G, Nomor 4 Punya Baterai Super Jumbo!
Meskipun desain secara umum tidak berbeda banyak, Samsung S23 Ultra menawarkan pilihan warna yang lebih beragam dan menggunakan material bodi yang lebih tahan banting.
Di sisi kamera, S23 Ultra memiliki sensor ISOCELL HP2 yang meningkatkan kualitas gambar dalam kondisi minim cahaya.
Serta lensa utama dengan resolusi 200 MP yang menghasilkan jepretan yang lebih jernih dan detail.
Namun, spesifikasi kamera depan pada S23 Ultra lebih rendah dengan kekuatan 12 MP.
Peningkatan terlihat pada chipset Snapdragon 8 Gen 2 yang digunakan pada S23 Ultra, memberikan kinerja yang lebih baik dibandingkan Snapdragon 8 Gen 1 yang ada pada S22 Ultra.
Selain itu, S23 Ultra juga memiliki jenis RAM dan penyimpanan yang lebih cepat.
Fitur pengisian daya nirkabel dan konektivitas juga mengalami perbedaan. S22 Ultra dapat menerima daya pengisian nirkabel hingga 15W, sedangkan S23 Ultra maksimal hanya 10W.