Suga BTS Sampai di Jakarta! ARMY Malah Marah Karena Hal Ini

JABAR EKSPRES – Suga BTS hari ini (25/5/2023) telah sampai di Jakarta untuk menggelar tur solonya yang bertajuk ‘SUGA | Agust D TOUR JAKARTA 2023’.

Diketahui, tur solo  bintang populer Korea Selatan ini akan berlangsung selama 3 hari mulai tanggal 26 hingga 28 Mei 2023 yang bertempat di ICE BSD.

Sebelumnya, pria berusia 30 tahun ini terbang dari bandara Incheon menuju Jakarta pada pukul 12.00 WIB.

Suga BTS tampak mengenakan pakaian santai dengan jaket olahraga, celana pendek di atas lutut, serta memakai sandal jepit dan topi.

Tak lupa pria dengan nama asli Min Yoongi itu juga terlihat mengenakan masker. Bahkan saat sampai di Indonesia, masker tersebut juga masih terpasang rapih.

Baca Juga: Lirik Lagu JOOHONEY (Monsta X) – FREEDOM

Atas kedatangan Suga di Jakarta ini, ARMY (fandom BTS) sebelumnya telah memberikan list terkait hal yang boleh dilakukan dan tidak dilakukan saat Suga sampai di Jakarta.

Beberapa ARMY bahkan sampai menaikan tagar ‘#NoINDOMYatAirport’ dan ‘#Do Not Go To The Airport’ di platform media sosial Twitter.

Sejumlah ARMY juga menyarankan agar tidak menimbulkan kerumunan dengan mengambil foto dan video yang dapat membahayakan Suga dan pengguna bandara lainnya.

Namun, meskipun begitu, masih banyak sejumlah warganet yang diam-diam memotret dan memvideokan kedatangan Suga BTS.

Baca Juga: Usai Keluar dari NCT, Shotaro Beri Pesan Menyetuh untuk Penggemar

Hal ini sontak membuat ARMY marah, berikut beberapa komentarnya di Twitter:

“Lah ini satu malah ikutan lagi, semalem udah pada ditegur jangan di up nih video. Hadeeeh,” ujar akun @busan97_jk.

“Please take down. It’s privacy. Kalo mau fomo mending posting fancam pas konser aja, bukan ikut nyebarin video norak ini. Gitu,” tulis akun @dinainhaps.

“Asli geram banget dama petugas2 bandara Indo. Bener2 cari kesempatan view banget. Ga bisa professional sama kerjaanya cihh,” ucap akun @Purple_lgt.

“Please deh !! Orang² di negara Konoha kok gini amat sih Ya Allah. Ga ngerti banget namanya privasi,” tulis akun @sugarluvv98.

“Gausah norak dengan ikut nyebarin vidionya. Baru kali ini kan liat vidio begini setelah dia konser diluar kemaren gada vidio dia baru turun pesawat beginu. Kenapa sih orang indonesia susah banget buat jaga privasi org lain,” komentar akun @Wulanda02682076.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan