3 Resep Es yang Bikin Seger dan Anti Gerah!

JABAR EKSPRES – Saat menghadapi cuaca panas dan mata hari menyengat memang paling enak minum es. Kalau kamu biasa minus air dingin atau es yang biasa di warung, mending coba 3 resep es yang bikin seger dan anti gerah ini deh!

Dewasa ini, berbagai minuman dengan banyak rasa terus diinovasi. Minuman es tidak melulu dengan kopi atau sirup tapi sekarang lebih beragam dengan varian topping yang menarik dan memanjakan mata.

Selain itu rasa dari minuman es juga membuat dahaga hilang dan badan lebih segar apalagi saat panas-panasan di luar ruangan.

Penasaran dengan resep es yang bikin gerah auto menyingkir, yuk simak ulasan di bawah ini.

Baca Juga: 4 Resep Olahan Mie Nikmat yang Harus Kamu Coba!

Melansir dari situs Cookpad, inilah 3 resep es segar yang bikin mata auto melek. Yuk simak rekomendasinya berikut ini:

Es Kopi Susu Regal Gula Aren

Bahan-bahan

  • 3 keping regal (patahkan)
  • 250 ml susu fullcream
  • 60 ml gula aren cair
  • Sirup gula merah
  • 2 sdt kopi instan
  • 3 sdt air panas
  • 2 sdm kopi instan gula aren
  • Es batu secukupnya

Cara Membuat

  • Masukkan kopin instan ke dalam gelas,
  • Lalu tuangkan air panas dan aduk sampai larut,
  • Tunggu beberapa saat sampai cukup dingin atau sesuai suhu ruang,
  • Patahkan biskuit regal dengan ukuran sedang atau sesuai selera,
  • Tuangkan sirup gula merah atau aren ke dalam gelas sebanyak 30 ml,
  • Tambahkan es batu,
  • Masukkan susu fullcream sampai 1/8 gelas,
  • Selanjutnya tuangkan pasta kopi dan taburan kopi instan gula aren di atasnya,
  • Terakhir taburkan remahan regal di atas minumannya.

Baca Juga: Resep Minuman Yakult Lemonade yang Segar dan Menyehatkan

Es Susu Leci

Bahan-bahan

  • 1 kaleng leci (kalengan)
  • 200 ml susu cair
  • Sirup mawar (sesuai selera)
  • Es batu secukupnya

Cara Membuat

  • Siapkan bahan-bahan,
  • Masukkan 1/2 kaleng leci, air leci dalam kaleng, serta susu cair ke dalam blender hingga rata,
  • Tuangkan campuran tersebut dalam gelas yang berisi es batu,
  • Lalu masukkan sirup mawar dan sisa buah leci ke dalam gelas,
  • es susu leci siap diminum.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan