JABAR EKSPRES – Turnamen bola basket Mandiri 3×3 Indonesia Tournament City seri Jawa Barat akan digelar di GMC Arena Cirebon, Senin (1/5).
Total 228 pebasket muda yang berasal dari Cirebon akan mengikuti pertandingan di City Selection Mandiri 3×3 Indonesia Tournament City, terdiri dari kelompok U-18 dan U-23 dengan kategori putra dan putri.
Ajang turnamen ini merupakan bentuk kerja sama antara PT Super Sport Sensation (SSS) International dan PP PERBASI dengan sponsor dari Bank Mandiri sebagai ajang pencarian talent untuk timnas basket.
“Ini kali pertama Mandiri 3×3 Indonesia Tournament hadir di Cirebon. Respons dari 228 pendaftar itu bagus sekali. Kami sangat siap membantu mereka mengembangkan kariernya sebagai pemain basket melalui Mandiri 3×3 Indonesia Tournament. Karena turnamen ini juga menjadi ajang talent scouting untuk timnas ke depan,” tutur Direktur PT SSS International Azwan Karim kepada Antara, dikutip oleh JabarEkspres.com, Minggu (30/4).
Chaerul Anwar Azis, Project Director Mandiri 3×3 Indonesia Tournament, menambahkan bahwa persaingan di city selection Cirebon nantinya akan menghasilkan 12 tim dari semua kategori yang ada. Setiap finalis dan peringkat ketiga pada kelompok U-18 dan U-23 (putra dan putri) akan maju ke final provinsi seri Jawa Barat.
Pertandingan final tersebut akan digelar di GOR Saparua, Kota Bandung, pada tanggal 7 Mei mendatang. Perwakilan dari Cirebon akan bertarung melawan perwakilan dari Depok yang baru lolos pada, Sabtu (29/4) kemarin.
“Kami sangat mengapresiasi semangat para pebasket muda ini. Mereka antusias menunjukkan kemampuan selama turnamen berjalan. Ini artinya upaya kami untuk lebih mengenalkan bola basket 3×3 di kalangan muda dan mendapat respons baik. Dan tentu, ini positif bagi masa depan bola basket 3×3 di Indonesia,” tutur Chaerul.
Mandiri 3×3 Indonesia Tournament pada tahun ini merupakan edisi turnamen yang kedua. Sebelumnya, pertama kali diadakan pada tahun 2022 lalu di Jakarta, Bandung-Bogor, Yogyakarta, Semarang, dan Surabaya-Malang.
Tahun 2023 ini, Mandiri 3×3 tetap digelar di Jakarta, Jawa Barat, Yogyakarta, Jawa Tengah, dan Jawa Timur. Tetapi, venue City Selectionnya berbeda. Pelaksanaannya akan dilakukan di kota-kota baru. Seperti di seri Jawa Timur yang ikut melibatkan Lamongan. Untuk Jawa Barat, akan dipusatkan di Kota Cirebon dan Depok.