Poster Film Kajiman: Iblis Terkejam Penagih Janji Dirilis! Aghniny Haque Dirasuki Roh Gaib?

100 Ribu Orang Sudah Tonton Kajiman Iblis Terkejam Penagih Janji, Produser: Horor Paket Lengkap / Kajiman Film Official
100 Ribu Orang Sudah Tonton Kajiman Iblis Terkejam Penagih Janji, Produser: Horor Paket Lengkap / Kajiman Film Official
0 Komentar

JABAR EKSPRES –  Visionari Capital dan Relate Films kini baru saja merilis poster resmi film horor terbarunya berjudul Kajiman: Iblis Terkejam Penagih Janji itu pada Kamis 27 April 2023.

Teror Kajiman ini akan menyapa penikmat horor di bioskop pada 18 Mei 2023.  Dalam keterangan resminya melalui laman Instagram, Kajiman ini mengisahkan terror yang semakin mencekam dan merasuki jiwa manusia.

“Teror Kajiman semakin mencekam dan mulai merasuki jiwa manusia. Tak ada satupun yang

Baca Juga:Gabriella Ekaputri dan Bastian Steel Terlibat Penculikan dalam Series 96 Jam, Kapan Tayang?The Super Mario Bros. Movie Masih Tayang! Cek Jadwal Nontonnya di Bioskop Bandung Hari ini

bisa menghalanginya kali ini, dengan kejam dia akan mengambil apa yang sudah dijanjikan.

Hati-hati, dia sudah ada di dekatmu! Kajiman akan menagih janjimu mulai 18 Mei 2023 di bioskop!” tulis akun Instagram @kajimanfilm.

Dibintangi oleh Aghniny Haque sebagai pemeran utamanya, dalam poster yang dirilisnya, Aghniny Haque digambarkan menjadi seseorang yang sedang dalam pengaruh tangan misterius  menarik roh makhluk gaib keluar dari dalam mulutnya.

Bukan Cuma Aghniny Haque, Jourdy Pranata juga hadir membintangi film tersebut serta  menambah rasa penasaran penonton film Indonesia atas horor yang  menjanjikan dari film Kajiman.

Dikatakan Produser film Kajiman: Iblis Terkejam Penagih Janji, Perlita Desiani, film ini memuat unsur cerita drama  yang kuat.

“film horor yang kita buat ini dibalut dengan unsur dramanya yang kuat,

karakternya jelas dan kuat, ada sisi cerita keluarganya juga,” kata Desi.

Baca Juga:Tembus 2 Juta Penonton! Cek Jadwal Sewu Dino di CGV Bandung, 28 April 2023Sampah Meningkat di Kota Bandung, DLH Jabar Segera Cari Solusi untuk TPA Sarimukti

“Gak melulu soal jumpscare, tapi kita mau mendeliver situasi-situasi di luar nalar kita yang bisa

saja terjadi dalam keseharian. Banyak adegan mencekam sekaligus ngeri di film ini. ,” lanjut Desi.

0 Komentar