JABAR EKSPRES – Perempat final Orleans Masters 2023 akan digelar langsung di Palais des Sports, Kota Orleans, Prancis pada hari ini, Jumat (7/4/23).
Para pecinta bulu tangkis patut berbangga hati sebab delapan wakil Indonesia lolos ke babak perempat final BWF World Tour Super 300 dan akan bermain pada malam hari ini.
Orleans Masters 2023 akan ditayangkan langsung pukul 13.00 waktu setempat, jika di Indonesia tayang pukul 18.00 WIB atau pukul 20.00 WIT yang disiarkan oleh BWF.
BACA JUGA : Marco Bezzecchi Baru Pertama Juara di Motogp Argetina Langsung Puncaki Klasemen
Delapan perwakilan Indonesia yang lolos diantaranya dua ganda putri, dua ganda putra, satu tunggal putri, dan tiga ganda campuran. Perwakilan dua ganda putri yang lolos merupakan pasangan Tria Mayasari/Ribka Sugiarto dan Febriana Dwipuji/Amalia Cahaya.
Kedua pasangan ganda putri tersebut akan berduel merebutkan tiket untuk melangkah ke babak final. Otomatis hanya ada satu pasangan ganda putri yang akan masuk ke babak final nanti
BACA JUGA : Harry Potter Akan Dibuat Serial TV, Namun Pemeranya Beda?
Sementara dua ganda putra yang dipastikan lolos maju keperempat final Orlens Master 2023 adalah Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin dan Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri
Wakil Indonesia lainnya, ada pasangan ganda campuran Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati yang menjadi unggulan keempat dan Amri Syahnawi/Winny Oktavina Kandow. Mereka masing-masing akan menghadapi wakil dari Amerika Serikat dan Taiwan.
BACA JUGA : Ini Cara Dapat Saldo DANA Gratis Rp260 Ribu Tiap Hari Langsung Cair
Selain itu ada pasangan ganda putra lain Adnan / Nita yang akan bertanding dengan pasangan Chan Peng Soon/Cheah Yee See wakil dari Malaysia.
Dengan adanya tiga wakil dari nomor ganda campuran, jika ketiga pasangan tersebut lolos ke babak semi final. Maka ada dua pasangan ganda campuran Indonesia yang akan berduel.
BACA JUGA : Mau Dapat Saldo DANA Gratis Jutaan Rupiah Tanpa Aplikasi? Cara Ini Terbukti Menghasilkan!
Orleans Masters 2023 sendiri merupakan turnamen bulu tangkis yang kesepuluh dalam rangkaian tur dunia BWF 2023 yang sudah berlangsung dari tanggal 4 April 2023. Serta babak finalnya akan digelar pada 9 April 2023 dengan merebut title juara dan hadiah sebesar USD 240.000 atau senilai Rp3 Milliar.