“MAM dihentikan di depan Pasar Pramuka yang kemudian saudara S beserta satu orang yang mengaku keponakannya kembali memukul MAM. Selanjutnya MAM disuruh naik motor, sedangkan saudara S duduk di tengah,” kata Mobri, melanjutkan.
Pengakuan MAM pun mengejutkan, karena MAM mengaku bahwa selama perjalanan tersebut ia dicekik dan dipukul sesekali oleh pria yang mengaku keponakan S tersebut.
Setelah keributan itu terjadi, kedua pihak pun saling membuat laporan di Polsek Matraman.
“Selanjutnya, tiga orang tersebut melapor ke Polsek Matraman,” katanya, memaungkasi.
Hingga saat ini, rekaman CCTV viral yang memperlihatkan dua tetangga baku hantam hingga saling lapor polisi masih tersebar di sejumlah akun media sosial dan telah mendapat beragam reaksi dari netizen.(*)