Mudik Lebaran 2023, Penumpang di Terminal Cicaheum Diprediksi Meningkat hingga 30 Persen

JABAR EKSPRES  – Jumlah penumpang  di Terminal Cicaheum Bandung pada momen Mudik Lebaran 2023 ini diprediksi akan mengalami peningkatan dari tahun kemarin.

Kepala Terminal Cicaheum Bandung, Roni Hermanto mengatakan bahwa untuk tahun ini, diperkirakan akan ada peningkatan penumpang sekitar 15 – 30 persen.

“Pada Angkutan Lebaran 2023 ini diperkirakan akan naik sebesar 15-30 persen dari jumlah angkutan tahun lalu (2022),” ujarnya saat dikonfirmasi, Sabtu, 1 April 2023.

Berasaskan pengalaman, Roni mengungkapkan puncak penumpang dimomentum angkutan lebaran di Terminal Cicaheum biasanya terjadi pada 2 Minggu sebelum lebaran dan akan terus berlanjut hingga H- 1.

“Puncak permintaan tiket itu biasanya akan terjadi pada 2 minggu sebelum Lebaran dan akan terus meningkat hingga H-1,” ucapnya

Untuk mengantisipasi terjadinya lonjakan penumpang, Roni menuturkan dimomentum angkutan lebaran kali ini, pihaknya sudah melakukan berbagai bentuk persiapan mulai dari penambahan jumlah armada hingga waktunya pemberangkatan.

“Maka dalam rangka mengantisipasi lonjakan volume penumpang selama periode libur lebaran, kami telah menyiapkan sarana transportasi tambahan seperti bus TMB (Trans Metro Badung) serta menambah jumlah keberangkatan pada jam-jam sibuk. Jadi itu kami lakukan untuk memastikan kebutuhan masyarakat akan terpenuhi dengan baik,” pungkasnya

 

Sebelumnya Roni mengatakan, akan ada sekitar 165 armada atau bus yang disiapkan Terminal Cicheum dalam rangka Angkutan Mudik Lebaran 2023 ini.

165 armada tersebut, 106 diantaranya Antar Kota Antar Provinsi (AKAP), dan 69 Antara Kota Dalam Provinsi (AKDP) dengan jumlah trayek atau rute sebanyak 35.

“Jadi nanti ada sekitar 35 trayek atau rute yang akan kami (Terminal Cicaheum) layani yang terdiri dari AKDP 13 trayek, via Utara 9 trayek, dan 4 trayek via selatan. AKAP sekitar  22 trayek, 14 diantaranya via jalur Utara, dan 9 melalui selatan.

“Jadi total ada sekitar 35 trayek disini dengan jumlah seat atau tempat duduk, sekitar 6.600,” imbuh Roni.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan