JABAR EKSPRES – Direktorat Jenderal Perbendaharaan (DJPb) Kementerian Keuangan (Kemenkeu) menjadi perbincangan di media social karena maskot contact center mereka yang diberi nama ‘Nindy’ diduga sebagai hasil penjiplakan dari karakter anime Jepang yang diciptakan oleh kreator lain.
Dugaan ini muncul setelah akun Twitter @otaku_anime_ind memposting gambar karakter perempuan dari anime Jepang sebagai maskot contact center DJPb yang disebut ‘Nindy’.
Karakter perempuan bernama Nindy tersebut memiliki rambut pendek bergaya bob dan mengenakan pakaian dengan tulisan ‘Hai’ yang merupakan situs resmi contact center DJPb.
“DJPb kehadiran waifu cantik bernama ‘Nindy’ yang siap menemani contact center DJPb,” tulis akun DJPb.
Postingan tersebut kemudian dibagikan oleh akun Twitter bernama @matsumoto_yuuna yang memposting beberapa foto yang membandingkan karakter Nindy dengan karakter lain yang diduga sebagai gambar aslinya oleh ilustrator lain.
“Seseorang meretweet ini dan saya meliatnya sekitar sore (15/3), tetapi sedikit mencurigakan dan saya tahu itu,” tulis Matsumoto.
Perbedaannya adalah karakter Nindy memiliki warna rambut hitam, sedangkan karakter yang diduga sebagai gambar aslinya memiliki rambut putih.
Akun tersebut kemudian mengklaim bahwa karakter Nindy yang menjadi maskot contact center DJPb adalah 100% hasil tracing art alias merupakan karya seni jiplakan atau plagiat.
Dari beberapa informasi dalam cuitan Twitter tersebut, diketahui bahwa ilustrator aslinya adalah pemilik akun Twitter @imlllsn.
DJPb akhirnya meminta maaf atas kejadian tersebut dan merilis pernyataan resmi di media sosial untuk menyampaikan permohonan maaf.
“MinHAI mohon maaf terkait adanya kemiripan karakter Nindy dengan ilustrasi lainnya. Izinkan MinHAI menyampaikan bahwa layanan contact center HAI DJPb menjunjung tinggi orisinalitas sebuah karya. Oleh karena itu, MinHAI memohon maaf dan berkomitmen untuk lebih teliti ke depannya,” tulis DJPb di akun resminya, dikutip Jumat 17 Maret 2023.
Someone RT this and I saw It around afternoon, but lil bit Sus, and I knew it https://t.co/6iJzdztzaP pic.twitter.com/MySOPd4EHt
— 松本優奈 | 🇯🇵 🦊 (@matsumoto_yuuna) March 15, 2023