5 Tempat Wisata di Bali yang Wajib Kamu Kunjungi

5 Tempat Wisata di Bali yang Wajib Kamu Kunjungi
Source Photos: Bali on Instagram
0 Komentar

JABAREKSPRES – Bali terkenal dengan tempat wisata yang indah dan menawan. Oleh karena itu informasi tempat wisata di Bali sangat dibutuhkan bagi orang-orang yang ingin berkujung.

Ada 5 rekomendasi tempat wisata yang dapat kamu jadikan rekomendasi jika ingin berlibur ke Bali.

Apa saja sebenarnya tempat tersebut? Yuk simak.

Pantai Kuta

Pantai yang satu ini sudah terkenal sampai ke mancanegara. Kuta selalu menjadi pilihan bagi para wisatawan yang ingin liburan ke Bali.

Baca Juga:WOW! Daftar BLT Siap Cair Maret 2023, Kamu Dapat?Siap Cair Bansos 2023 Inilah Daftarnya! Buruan Cek

Ombak di pantainya cukup besar dan enak digunakan untuk berselancar para pemula. Selain itu pasirnya pun putih dan panjang.

Kenikmatan lain yang dapat kamu dapatkan di pantai Kuta yaitu sunset yang indah.

Gunung Batur Kintamani dapat menjadi pilihan kamu yang ingin berlibur ke bali namun tidak ingin mengunjungi pantainya.

Pemandangan di Gunung Batur Kintamani yang eksotis membuat tempat ini dapat menjadi pilihan untuk berkunjung.

Ketika kamu berada di Gunung tersebut kamu akan merasakan nikmatnya kesejukan udara di sekitar.

Di sana kamu pun bisa menikmati makanan dan minuman di restoran Grand Puncak Sari Kintamani sambil menikmati keindahan alam.

Bali Safari Marine Park

Selanjutnya ada Bali Safari Marine Park, tempat tersebut ialah kebun binatang dengan luas area berkisar 400,000 meter persegi.

Baca Juga:Update Korban Kebakaran Depo Plumpang TerbaruCara Dapat Uang Melalui Internet Rp250.000 Setiap Hari

Ada beragam satwa yang dapat kamu saksikan apabila mengunjungi Bali Safarine Park.

Selanjutnya ada Air terjun sekumpul dapat menjadi pilihah wisata yang terletak di Pulau Bali. Air terjun sekumpul sudah terkenal dan banyak dikunjungi oleh para wisatawan karena pesonanya yang luar biasa.

Jika kamu berkunjung ke Air Terjum Sekumpul akan melihat indahnya air terjun kembang yang berdampingan.

Garuda Wisnu Kencana (GWK)

GWK merupakan taman wisata budaya yang terletak di Bali Selatan. Tempat ini memang populer dan terkenal dengan ciri khas patung Garuda Wisnu Kencana yang besar.

0 Komentar