Jerome Polin Dikecam Netizen Atas Konten Sensitif Terhadap Dunia Kesehatan, Jehian: Saya Menyesal

JABAR EKSPRES – Jerome Polin Sijabat mendapat kecaman dari netizen setelah membuat konten video yang sensitif terhadap dunia kesehatan. Dalam video tersebut, hadir Jerome, Ekida, dan Farhan (kreator konten) sedang berjoget dengan tulisan ‘Mohon maaf, kami sudah berusaha semaksimal mungkin’.

Konten video tersebut menuai kecaman dari netizen Indonesia karena bersifat sensitif terhadap dunia kesehatan. Menurut sumber dari beberapa media sosial, kalimat tersebut bukan untuk bahan konten yang lucu.

Dia dan dua lainnya mendapatkan berbagai kata-kata kecaman dari netizen akibat ulah ketiga orang itu. Jehian Panangian Sijabat, kakak Jerome Polin, sebagai manajer konten ketiga orang itu meminta maaf atas perilaku mereka yang dinilai tidak etis.

BACA JUGA: Aplikasi Pinjol Legal Bunga 0,4% Limit Rp80 Juta Pakai Nomor HP

“Saya adalah manager Farhan, Ekida, dan Jerome (semua kreator konten yang ada di video tersebut), belum jadi manager yang baik, banyak yang harus ditegur dan dibenahi, termasuk diri saya sendiri.

Saya menyesal telah membuat banyak orang marah/emosi karena hal ini,” tulisnya pada akun Twitter @jehianps, Sabtu (26/2).

Jehian juga menambahkan bahwa dia telah mengambil keputusan untuk menjadi manager maka dia juga perlu meningkatkan pengetahuannya dalam dunia kesehatan.

“Farhan dan Ekida adalah calon dokter, dank arena saya ambil keputusan untuk jadi manager mereka, maka saya juga harus bisa untuk meningkatkan pengetahuan saya seputar do and don’t dunia kesehatan.

Saya minta maaf karena tidak ada pada kapasitas tersebut. I must do better,” lanjutnya.

BACA JUGA: Cara Cepat Pinjol Saldo DANA Gratis Tanpa Bunga, KTP, KK

Tanggapan Kampus Ekida dan Farhan

Pihak kampus Farhan dan Ekida pun angkat bicara mengenai kasus viral ini.

“Ya kami sedang mempelajari kasusnya, ada SK Dekan tentang tata krama kehidupan kampus, termasuk di dalamnya terkait bagaimana civitas akademika ber media sosial..” tulis Dr.Ari Syam (@DokterAri) di Twitter (26/2).

Ekida juga, selaku saudara kembar Farhan, memohon maaf atas kelalaiannya.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan