JABAR EKSPRES – Berikut merupakan daftar aplikasi pinjol bunga rendah yang aman dan terpercaya karena sudah terdaftar OJK serta memiliki limit yang besar.
Seperti yang di ketahui pada era digital sekarang sudah banyak beredar aplikasi pinjol legal bahkan hingga ilegal.
Untuk itu Anda harus bijak dalam memilih aplikasi pinjaman online agar tidak terjerumus ke dalam aplikasi pinjol ilegal.
Baca berita terkait : 7 Aplikasi Pinjol Legal OJK, Suku Bunga Rendah Tenor Panjang Langsung Cair 15 Menit
Sebelum mengajukan pinjaman, sebaiknya Anda mengecek terlebih dahulu legalitas aplikasi pinjol yang Anda pilih.
OJK mengimbau masyarakat untuk selalu menggunakan jasa penyelenggara fintech lending yang sudah berizin dari OJK.
Anda bisa menghubungi kontak OJK melalui nomor telepon 157 atau layanan whatsapp 081 157 157 157 untuk mengecek status izin penawaran produk jasa keuangan yang Anda terima.
Bukan hanya menawarkan suku bunga yang kompetitif, daftar aplikasi pinjol berikut sudah terdaftar dan di awasi OJK.
Berikut daftar pinjol bunga rendah yang memiliki limit besar legal OJK.
Baca berita terkait : 5 Pinjol Legal Cepat Cair Tanpa BI Checking
1. Indodana
Indodana merupakan pinjol yang berdiri sejak 2017 dan sudah memiliki izin operasional dari OJK sejak Mei 2020.
aplikasi ini adalah layanan pinjaman yang menawarkan pinjaman mulai Rp1 juta sampai Rp8 juta dengan tenor yakni mulai dari 1 sampai 3 bulan.
Suku bunga rendah yaitu 0,57% sampai 0,8% per hari.
Sementara untuk layanan paylater Indodana tidak memberi beban bunga bagi tenor selama satu bulan.
Tapi, untuk tenor di atas satu bulan akan di kenakan bunga sebesar 3% di tambah dengan biaya administrasi 1% minimum Rp1.000
2. Danafix
Pinjol bunga rendah selanjutnya adalah Danafix yang menawarkan proses pengajuan hanya melampirkan KTP.
Anda dapat mengajukan pinjaman mulai dari Rp500 ribu hingga Rp10 juta dengan tenor yang di sediakan mulai dari 120 sampai 210 hari.
Suku bunga rendah hanya 12% per bulan atau 114% per tahun.
Baca berita terkait : Daftar Pinjol Legal OJK Persyaratan Mudah Suku Bunga Rendah
3. Kreditpintar
Aplikasi pinjol ini menyediakan pinjaman dengan berbagai jenis pembiayaan dengan limit pinjaman maksimal adalah Rp20 juta dengan tenor mulai dari 3 sampai 12 bulan.