JABAR EKSPRES — Meskipun fenomena aplikasi pinjaman online atau pinjol sudah menjamur, tetapi ada juga orang yang tidak menggunakannya. Ada orang yang lebih memilih meminjam uang di DANA sebagai alternatif lain dari pinjol. Jika kamu ingin tahu bagaimana cara pinjam uang ke saldo DANA, simak artikel ini sampai akhir.
Saat ini banyak orang yang mencari cara demi menghasilkan uang tambahan untuk berbagai kebutuhannya. Ada orang yang sampai mencari pekerjaan sampingan, atau bermain aplikasi yang bisa menghasilkan saldo DANA.
BACA JUGA: Cuma Harus Daftar Langsung Cair ke Saldo DANA. Cek di Sini!
Ada juga survei-survei dari situs online atau aplikasi yang bisa kamu kerjakan agar mendapat saldo DANA. Hanya dengan mengisi beberapa survei biasanya kamu sudah dapat menariknya dengan nominal tertentu.
Namun, yang akan dibahas kali ini adalah pinjaman uang di DANA. Bagimana caranya? Jika kamu ingin mengetahuinya kamu harus membaca artikel ini sampai akhir.
Sebenarnya cara dan persyaratannya sangat mudah, bahkan kamu tidak memerlukan KTP atau KK untuk mendapatkannya. Dengan persyaratan mudah tersebut, kamu sudah bisa mendapatkan pinjaman uang dari DANA bahkan mencapai ratusan ribu rupiah.
BACA JUGA: Klaim Saldo DANA Gratis Rp800.000 Tiap Minggu, Buruan Daftar di Sini!
Cara Dapat Pinjaman Uang di DANA Tanpa KTP
Yang pertama ialah kamu harus menginstall aplikasi DANA terlebih dahulu, kemudian membuat akun. Jika belum mengunduh aplikasinya, kamu bisa mengunduhnya di Google Play Store maupun AppStore.
Setelah kamu membuat akun di DANA, kamu tinggal klik di bagian “Request”. Setelah mengklik menu “Request” tersebut, kamu akan menemukan tulisan “Set Amount”.
BACA JUGA: 5 Pinjol Terbaik 2023 Tanpa Bunga yang Langsung Cair ke Rekening, Limit Hingga Rp30 Juta!
Kemudian, kamu hanya tinggal memasukkan nominal yang kamu butuhkan di kolom yang sudah tersedia. Setelah itu, kamu hanya perlu membagikanl link tersebut melalui chat atau dengan menunjukkan kode QR yang muncul ke kerabatmu.
Terakhir, kamu hanya perlu menunggu dan mengecek notifikasi mengenai uang yang masuk ke akun DANA milikmu.